'Imaduddin, Ahmad Murtadha (2015) Sintesis dan karakterisasi senyawa kompleks dari ion [Co(C9H7N)2]2+ dan [Zn(NCS04]2 / Ahmad Murtadha 'Imaduddin. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Imaduddin Ahmad. M. 2015. Sintesis dan Karakterisasi Senyawa Kompleks dari Ion [Co(C9H7N)2]2 dan [Zn(NCS)4]2-. Skripsi Jurusan Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. I Wayan Dasna M.Si M.Ed Ph.D (II) Dr. Fariati M.Sc. Kata-kata kunci senyawa kompleks heterointi kation [Co(C9H7N)2]2 anion [Zn(NCS)4]2- CoCl2 telah dilaporkan dapat membentuk kompleks dengan ligan kuinolina begitu juga ZnCl2 dengan tiosianat. Kompleks dari ion [Co(C9H7N)2]2 (kation kompleks I) dan [Zn(NCS)4]2- (anion kompeks II) belum pernah disintesis. Tujuan penelitian adalah mensintesis mengkarakterisasi serta memprediksi senyawa kompleks dari [Co(C9H7N)2]2 dan [Zn(NCS)4]2- (kompleks III) pada perbandingan stoikiometri sebesar 1 1. Penelitian terdiri dari dua tahap yaitu 1) sintesis kation kompleks I anion kompleks II dan senyawa kompleks III 2) karakterisasi senyawa kompleks hasil sintesis. Karakterisasi senyawa kompleks hasil sintesis dilakukan dengan cara (1) uji titik lebur yaitu untuk mengetahui kompleks hasil sintesis merupakan senyawa murni dan baru (2) uji Daya Hantar Listrik (DHL) untuk menentukan kompleks merupakan senyawa molekuler atau ionik (3) analisis SEM (Scanning Electron Microscopy) untuk melihat morfologi permukaan kristal analisis kandungan unsur dengan EDX (Energy Dispersive X-Ray) untuk memperoleh rumus empiris serta menghasilkan berbagai prediksi struktur senyawa kompleks dan (4) analisis FT-IR untuk mengetahui gugus fungsi yang terdapat dalam senyawa kompleks hasil sintesis. Prediksi struktur senyawa kompleks dihitung energi bebas dengan Spartan 14. Struktur senyawa kompleks hasil sintesis yang memungkinkan adalah struktur dengan nilai energi bebas terendah dan sesuai data karakterisasi. Senyawa kompleks hasil sintesis berupa kristal berwarna biru gelap berbentuk balok. Uji titik lebur menunjukkan bahwa senyawa kompleks melebur pada rentangan suhu 135-137oC. Berdasarkan data hasil pengukuran DHL kompleks hasil sintesis merupakan kompleks ionik. Hasil analisis data dari EDX didapatkan perbandingan mol Co Zn S N O K adalah sebesar 1 2 8 10 4 2 dan menghasilkan rumus empiris C29H18CoZn2K2N10O4S8. Model prediksi senyawa kompleks dibedakan berdasarkan kecenderungan pola koordinasi atom Co(II) yang berikatan dengan ligan kuinolina yaitu dengan BK 4 dan 6. Kecenderungan ion tiosianat yang dapat membetuk jembatan juga diprediksi kompleks hasil sintesis dapat berupa senyawa molekuler heterointi. Hasil analisis FT-IR menunjukkan ligan kuinolina dan ion tiosianat terdapat di dalam senyawa kompleks hasil sintesis dengan munculnya pergeseran bilangan gelombang khas untuk gugus fungsi C N C 8801 N dan Co-O. Senyawa kompleks hasil sintesis diprediksi sebagai K2[Co(C9H7N)2(CH3OH)4][Zn(NCS)4]2 yang merupakan kompleks ionik dengan geometri Co(II) dan Zn(II) berturut-turut adalah oktahedral dan tetrahedral terdistorsi. Posisi ligan kuinolina dapat menempati posisi trans dan cis.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QD Chemistry |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Kimia (KIM) > S1 Kimia |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 07 Dec 2015 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2015 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/23840 |
Actions (login required)
View Item |