Analisis kandungan kromium (Cr) dalam sidimen di perairan sungai Surabaya / Widya Ratnasari - Repositori Universitas Negeri Malang

Analisis kandungan kromium (Cr) dalam sidimen di perairan sungai Surabaya / Widya Ratnasari

Ratnasari, Widya (2009) Analisis kandungan kromium (Cr) dalam sidimen di perairan sungai Surabaya / Widya Ratnasari. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Perkembangan industri membawa dampak positif dan negatif. Dampak negatif dari kegiatan industri tersebut adalah adanya limbah industri yang merupakan salah satu sumber pencemaran logam berat. Pencemaran logam berat sangat berbahaya karena bersifat toksik dan memungkinkan dapat mengalami proses pengendapan bila bertemu dengan berbagai bahan kimia lain. Salah satu logam berat yang termasuk bahan beracun berbahaya adalah kromium (Cr). Kromium di perairan berasal dari limbah industri seperti industri penyamakan kulit tekstil industri pelapisan logam. Sungai Surabaya sebagai sungai utama DAS Brantas bagian hilir merupakan sumber utama PDAM untuk menyediakan air kebutuhan rumah tangga maupun industri di wilayah Surabaya dan sekitarnya. Sehingga perlu dilakukan analisis parameter kualitas air dan logam berat. Analisis logam berat terbatas pada sampel air dan belum menjamah sistem sedimen sehingga sangat penting adanya upaya analisis dalam sedimen. Tujuan dari penelitian ini adalah 1. Mengetahui parameter kualitas air pH kekeruhan TSS TDS DO COD BOD di sungai Surabaya. 2. Mengetahui kandungan logam berat kromium (Cr) dalam sedimen pada Perairan sungai Surabaya. Metode yang digunakan dalam penelitian bersifat survey lapangan. Titik pengambilan sampel berada di 7 lokasi antara lain Bendungan Lengkong Baru Tambangan Canggu Jembatan Perning Tambangan Cangkir Muara Kali Tengah Tambangan Bambe dan Karang Pilang. Parameter kualitas air yang dikaji antara lain pH kekeruhan TSS TDS DO BOD COD dan kadar Cr dalam sedimen. Penetapan kadar logam kromium dalam sedimen dilakukan dengan cara destruksi dengan 20 mL aqua regia (HNO3 HCl 1 3) dalam beaker glass yang ditutup dengan kaca arloji. Kemudian didestruksi di atas hotplate dengan suhu 110 C selama 3 jam. Hasil destruksi disaring dan diencerkan dengan aquades hingga volume 100 mL. Filtrat hasil destruksi sedimen diukur absorbansnya dengan Spektrofotometer Serapan Atom. Penelitian dilaksanakan pada bulan April 2008 sampai bulan Juli 2008 yang dilaksanakan di Laboratorium Penelitian FMIPA Universitas Negeri Malang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari ketujuh titik lokasi pengambilan sampel sedimen mulai dari bendungan lengkong baru hingga karang pilang parameter kualitas air pada 7 lokasi pengambilan sampel pH berada pada rentangan 6 78-8 05 Kekeruhan pada rentangan 15-261 33 NTU TDS pada rentangan 40-1900 mg/L TSS pada rentangan 40-2460 mg/L DO pada rentangan 0 13-12 10 mg/L BOD pada rentangan 0-11 28 mg/L dan COD pada rentangan 20-440 mg/L. Kadar kromium dalam sedimen selama tiga kali pengambilan sampel diperoleh konsentrasi 0 4613 sampai 3 4644 ppm dan yang tertinggi terdapat pada daerah Bambe yaitu sebesar 3 4644 ppm pada pengambilan kedua.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Kimia (KIM) > S1 Kimia
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 28 Jul 2009 04:29
Last Modified: 09 Sep 2009 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/23307

Actions (login required)

View Item View Item