Pengembangan media bimbingan berbentuk komik flipbook tentang peningkatan self-efficacy untuk mengurangi perilaku menyontek siswa SMP kelas VIII / Ivon Istanti - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan media bimbingan berbentuk komik flipbook tentang peningkatan self-efficacy untuk mengurangi perilaku menyontek siswa SMP kelas VIII / Ivon Istanti

Istanti, Ivon (2016) Pengembangan media bimbingan berbentuk komik flipbook tentang peningkatan self-efficacy untuk mengurangi perilaku menyontek siswa SMP kelas VIII / Ivon Istanti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Istanti Ivon. 2016. Pengembangan Media Bimbingan Berbentuk Komik Flipbook Tentang Peningkatan Self-Efficacy Untuk Mengurangi Perilaku Menyontek Siswa SMP Kelas VIII. Skripsi Jurusan Bimbingan dan Konseling Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas negeri malang. Pembimbing (I) Dr. Muslihati S.Ag M.Pd (II) Drs. Hariadi Kusumo M.Pd. Kata Kunci Panduan Komik Flipbook Self-Efficacy Perilaku Menyontek Menyontek atau menjiplak atau ngepek sebagai suatu kegiatan mencontoh atau meniru atau mengutip tulisan pekerjaan orang lain sebagaimana aslinya. Bilamana siswa tidak mau memberi contekan maka siswa tukang contek dapat berubah menjadi preman di sekolah untuk memaksakan kehendaknya dalam menyontek namun tidak disadari pengaruh buruknya oleh siswa. Seringkali rasa cemas dan kurang percaya diri menjadi masalah besar saat siswa menghadapi ujian terlebih Ujian Nasional. Sangat diperlukan keyakinan yang besar dalam diri siswa (self-efficacy). Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan komik flipbook tentang peningkatan self-efficacy untuk mengurangi perilaku menyontek siswa SMP kelas VIII yang memiliki keberterimaan secara teoritis dan praktis baik aspek ketepatan kegunaan kemudahan dan kemenarikan. Penelitian pengembangan ini menggunakan model Borg and Gall. Produk yang dihasilkan yakni berupa komik flipbook dan buku panduan penggunaan komik flipbook tentang peningkatan self-efficacy untuk mengurangi perilaku menyontek siswa SMP kelas VIII. Produk ini telah dinilai oleh ahli dan calon pengguna. Secara kuantitatif hasil penilaian keseluruhan dari para ahli dan calon pengguna (konselor) untuk produk aspek ketepatan mendapatkan kategori sangat tepat pada aspek kegunaan mendapatkan sangat berguna aspek kemudahan mendapatkan kategori sangat mudah dan aspek kemenarikan mendapatkan kategori sangat menarik. Penilaian yang diperoleh berdasarkan hasil ahli dan calon pengguna melalui tahapan dalam metode Borg and Gall. Analisis data yang digunakan adalah analisis rerata sedangkan jenis data yang dihimpun adalah data kuantitatif dan kualitatif. Adapun saran-saran yang dikembangkan bagi konselor dan pengembang selanjutnya yaitu konselor diharapkan menggunakan media komik flipbook dalam memberikan layanan bimbingan kelompok di bidang pribadi dan sosial. Prosedur penelitian ini lebih lanjut disarankan kepada penelliti selanjutnya untuk melakukan uji efektifitas media komik flipbook dan atau penelitian tindakan bimbingan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Bimbingan dan Konseling (BK) > S1 Bimbingan dan Konseling
Depositing User: library UM
Date Deposited: 08 Jun 2016 04:29
Last Modified: 09 Sep 2016 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/2260

Actions (login required)

View Item View Item