Mudhofar, Ahmad Afif Mudhofar (2021) Analisis performa sistem kontrol pid untuk otomasi kendali temperatur tungku pencair lilin batik / AHMAD AFIF MUDHOFAR. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Membatik merupakan salah satu kerajinan yang menjadi ciri dari bangsa Indonesia sehingga batik sangat perlu untuk dilestarikan keberadaanya. Batik merupakan pola atau motif yang diterapkan pada selembar kain dengan menggunakan alat bantu yang dinamakan canting sebagai wadah lilin panas yang akan di goreskan pada kain. Pada proses membatik ada beberapa hal yang wajib diperhatikan antara lain suhu pencairan lilin batik harus sesuai dengan kebutuhan sehingga panas yang kurang akan membuat lilin tidak dapat di aplikasikan pada kain karena teralalu keras maupun jika terlalu encer dan menetes pada ujung canting akan mempengaruhi kualitas pada proses produksi batik. Oleh karena itu diperlukan sebuah inovasi teknologi pada proses pencairan lilin dengan pengaturan suhu. Pada penelitian ini telah dijelaskan proses membuat sebuah sistem kontrol untuk menjaga kestabilan suhu pada pencairan lilin batik menggunakan pengaturan valve burner secara otomatis pada tungku pencairan lilin batik. Sistem kontrol pada penelitian ini berfungsi sebagai penjaga kestabilan suhu yang diinginkan sesuai asumsi para pengerajin batik dan spesifikasi pada setiap jenis lilin. Sistem pengendalian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode kontrol PID Ziegler Nichols dengan penalaan Kurva Reaksi yang di kontrol oleh mikrokontroler untuk mengatur aktuator yang berupa motor servo sebagai pembuka dan penutup aliran gas menuju tungku pembakaran yang mendapatkan input dari sensor suhu DS18B20. Set point yang digunakan pada penelitian ini yaitu sebesar 75 C untuk jenis lilin bironi 80 C untuk jenis lilin klowongan dan 85 C untuk jenis lilin tembokan. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa pengaturan kestabilan suhu sangat berpengaruh dengan hasil pencairan lilin pada proses produksi batik. Untuk nilai kontroler PID yaitu nilai Kp 10 38 Ki 0 1 dan Kd 302 4 menghasilkan respon sistem untuk jenis lilin bironi dengan setpoint 75 C dengan kualitas respon rise time sebesar 369s settling time sebesar 504s dan maksimum overshoot sebesar 4% untuk jenis lilin klowongan dengan setpoint 80 C menghasilkan kualitas respon rise time sebesar 393s settling time sebesar 606s dan maksimum overshoot sebesar 2 5% dan untuk jenis lilin tembokan dengan setpoint 85 C dengan kualitas respon rise time sebesar 488 4s settling time sebesar 748 8s dan maksimum overshoot sebesar 4%. Dengan menggunakan kontrol PID didapatkan performa sistem yang dapat memberikan efisiensi waktu dan biaya pada proses pencairan lilin batik dengan kompor gas konvensional sehingga sistem ini dapat diimplementasikan dalam industri.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Elektro (TE) > S1 Teknik Elektro |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 18 Jan 2021 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2021 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/199520 |
Actions (login required)
View Item |