Pengaruh ukuran butir silica gel (SIO2) sebagai space holder terhadap porositas dan kekuatan tekan pada aluminium foam menggunakan teknik vacuum casting / Kitana Handa Suhatta - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh ukuran butir silica gel (SIO2) sebagai space holder terhadap porositas dan kekuatan tekan pada aluminium foam menggunakan teknik vacuum casting / Kitana Handa Suhatta

Suhatta, Kitana Handa (2020) Pengaruh ukuran butir silica gel (SIO2) sebagai space holder terhadap porositas dan kekuatan tekan pada aluminium foam menggunakan teknik vacuum casting / Kitana Handa Suhatta. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Suhatta Kitana Handa. 2020. Pengaruh Ukuran Butir Silica Gel (SiO2) Sebagai Space Holder Terhadap Porositas Dan Kekuatan Tekan Pada Aluminium Foam Menggunakan Teknik Vacuum Casting. Skripsi. Program Studi S1 Tekik Mesin Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Prof. Dr. Andoko S.T. M.T (II)Yanuar Rohmat A. P. S.T. M.T. Kata Kunci Space holder porositas kekuatan tekan aluminium foam Dewasa ini seiring dengan kemajuan di bidang teknologi material yang digunakan juga mengalami peningkatan dalam kualitas mutu dimana saat ini sudah mencapai tingkat lanjut (advance) dengan pengaplikasian dalam hal khusus yang diperuntukan pada kondisi tertentu. Salah satu material yang sedang dikembangkan adalah metal foam. Metal foam banyak dikembangkan karena memiliki sifat unik yaitu berat spesifik yang rendah tetapi tidak meninggalkan tingkat kekakuan yang tinggi. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis besar butir space holder terhadap porositas dan kekuatan tekan pada alumunium foam menggunakan teknik vaccum casting porositas diuji melalui pengujian perbandingan volume spesimen foam dengan volume pejal foam pada spesimen kekuatan tekan diuji menggunakan universal testing machine (UTM). Besar butir space holder yang digunakan yaitu 3 4 dan 5 mm. Spesimen hasil penelitian ini betbentuk silinder dengan diameter 25 mm dan tinggi 50 mm. Hasil yang didapatkan menunjukan bahwa semakin besar ukuran space holder yang digunakan maka semakin besar porositas yang dihasilkan pada spesimen prositas paling tinggi adalah spesimen dengan ukuran space holder 5 mm dengan nilai 63 19 % dan terendah pada spesimen dengan ukuran space holder 3 mm dengan nilai 55 52 %. Nilai kekuatan tekan meningkat dengan menurunya porositas yang dihasilkan pada alumunium foam nilai kekuatan tekan spesimen 3 mm memiliki nilai rata ndash rata tertinggi sebesar 10 411 MPa dan terendah adalah spesimen 5 mm dengan nilai kekuatan tekan yaitu 4 10 MPa. Kesimpulan dari penelitian ini adalah peningkatan besar butir space holder yang digunakan menyebabkan nilai porositas pada spesimen meningkat hal ini membuat jaringan antar koneksi pada struktur foam semakin menurun yang berdampak pada menurunya nilai kekuatan tekan pada spesimen tersebut hal ini berbanding terbalik dengan hasil pengujian tekan semakin besar besar butir space holder yang digunakan maka membuat nilai kekuatan tekan pada spesimen menurun.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Mesin (TM) > S1 Teknik Mesin
Depositing User: library UM
Date Deposited: 29 Mar 2020 04:29
Last Modified: 09 Sep 2020 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/196269

Actions (login required)

View Item View Item