Wahyuniati, Tri (2020) Pengaruh konsentrasi elektrolit terhadap MRR, overcut, dan surface roughness pada material MMC kuningan dengan proses electrochemical machining / Tri Wahyuniati. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Perkembangan komponen alat konstruksi dan perkakas diusahakan untuk mencapai sifat-sifat mekanik bahan yang unggul. MMC kuningan merupakan material baru yang belum banyak mendapat perhatian dari para peneliti padahal komposit dengan matriks logam kuningan dan penguat fly ash memiliki sifat kekuatan dan keuletan ketahanan terhadap korosi machinability dan konduktivitas yang tinggi. ECM adalah salah satu metode yang dapat digunakan untuk pemesinan pada material yang sulit untuk dipotong dan dibentuk serta mampu mengerjakan material dengan bentuk kompleks pada material yang memiliki sifat konduktivitas yang tinggi. Tujuan penelitian ini yaitu untuk menganalisis pengaruh konsentrasi elektrolit terhadap MRR overcut dan surface roughness pada MMC kuningan dengan proses electrochemical machining. Dimensi benda kerja yang digunakan yaitu 20 x 20 x 5 mm. Elektrolit yang digunakan yaitu NaCl dengan konsentrasi 0 1 0 5 dan 1 mol/L. Hasil MRR meningkat seiring dengan meningkatnya nilai konsentrasi elektrolit yaitu menunjukkan nilai 1 27 times 10-4 mm3/min 2 72 times 10-4 mm3/min dan 4 31 times 10-4 mm3/min. Hasil overcut meningkat seiring dengan meningkatnya nilai konsentrasi elektrolit yaitu menunjukkan nilai 0 185 mm 0 283 mm dan 0 355 mm. Hasil surface roughness menurun seiring meningkatnya nilai konsentrasi elektrolit yaitu menunjukkan nilai 2 62 micro m 1 84 micro m dan 1 30 micro m. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu semakin tinggi nilai konsentrasi elektrolit maka nilai MRR dan overcut akan semakin tinggi sebaliknya pada nilai surface roughness jika konsentrasi elektrolit semakin tinggi maka nilai akan semakin rendah.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Mesin (TM) > S1 Teknik Mesin |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 18 Jun 2020 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2020 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/196262 |
Actions (login required)
View Item |