Internalisasi nilai-nilai kewirausahaan ditinjau dari pendidikan ekonomi keluarga: keluarga pengerajin gerabah desa pagelaran kabupaten malang/ Ella Putri Kashanti - Repositori Universitas Negeri Malang

Internalisasi nilai-nilai kewirausahaan ditinjau dari pendidikan ekonomi keluarga: keluarga pengerajin gerabah desa pagelaran kabupaten malang/ Ella Putri Kashanti

Kashanti, Ella Putri (2020) Internalisasi nilai-nilai kewirausahaan ditinjau dari pendidikan ekonomi keluarga: keluarga pengerajin gerabah desa pagelaran kabupaten malang/ Ella Putri Kashanti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pendidikan keluarga merupakan pendidikan yang diberikan orangtua kepada anak di lingkungan keluarga sangat bermacam-macam seperti pendidikan karakter pendidikan mengenai norma/nilai-nilai dan pendidikan ekonomi salah satunya. Orangtua berperan sebagai pra model bagi anak dan dapat dikatakan sebagai pendidik utama. Proses pembelajarannya dilakukan dengan memberi pengetahuan dan keterampilan kepada anaknya yakni hal-hal yang berhubungan dengan kehidupan sehari-hari. Orangtua yang memberikan bekal pengetahuan keterampilan dan sikap untuk mengembangkan profesi serta usaha mandiri. Dalam hal ini kebiasaan anak dari sejak dini memang diperlukan dan merupakan dasar yang kuat sebagai pengenalan dan pemahaman bagi anak. Oleh sebab itu dalam menerapkan sikap berwirausaha tersebut perlu adanya suatu proses penanaman sikap yang disebut internalisasi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana internalisasi pendidikan ekonomi yang dilakukan di lingkungan keluarga pengrajin gerabah di Desa Pagelaran yang menerapkan nilai-nilai kewirausahaan kepada anak. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan jenis penelitian fenomenologi. Sumber data dalam penelitian meliputi data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dari hasil wawancara terhadap orangtua pengrajin gerabah desa pagelaran. Sedangkan data sekunder adalah data yang diperoleh dari jurnal. Dalam pemilihan informan peneliti menggunakan teknik pengambilan informan dengan teknik snowball sampling. Proses internalisasi pendidikan ekonomi pada keluarga pengrajin gerabah di Desa Pagelaran didapati bahwa proses tersebut bertujuan untuk menerapkan nilai-nilai kewirausahaan dengan membangun jiwa wirausaha anak melalui proses keteladanan penjelasan verbal pembiasaan dan diskusi kasus-kasus yang relevan. 1) keteladanan untuk bersikap kreatif dan inovatif dalam menjalankan usaha kerajinan gerabah 2) penjelasan verbal untuk memiliki komitmen tingi dan bersikap jujur dalam berwirausaha pengrajin gerabah 3) pembiasaan untuk bersikap disiplin dan mandiri 4) diskusi untuk pengambilan keputusan yang realistis dan tepat dalam menjalankan usaha gerabah dan 5) diperlukannya sikap gemar menabung serta mengelola keuangan hasil dari usaha gerabah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: library UM
Date Deposited: 26 Aug 2020 04:29
Last Modified: 09 Sep 2020 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/194495

Actions (login required)

View Item View Item