Pengembangan resitasi multi konteks berbasis ppt sebagai upaya meningkatkan pemahaman konsep fisika pada materi vektor / Ahmad Ridlotul Adha - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan resitasi multi konteks berbasis ppt sebagai upaya meningkatkan pemahaman konsep fisika pada materi vektor / Ahmad Ridlotul Adha

Adha, Ahmad Ridlotul Adha (2021) Pengembangan resitasi multi konteks berbasis ppt sebagai upaya meningkatkan pemahaman konsep fisika pada materi vektor / Ahmad Ridlotul Adha. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Vektor merupakan topik fundamental yang penting untuk dikuasai mahasiswa dalam belajar fisika. Sebagian besar topik fisika memuat vektor seperti perpindahan dan perubahan kecepatan dalam kinematika dan usaha serta penguraian gaya pada dinamika Newtonian. Meski penting hasil penelitian terdahulu menunjukkan mahasiswa memiliki pemahaman yang kurang tentang vektor. Jenis penelitian ini adalah Research and Development (RnD) menggunakan model Define Design Develop Desseminate (4D). Adapun sampel yang digunakan adalah 26 mahasiswa tahun pertama S1 Fisika yang sedang menempuh perkuliahan fisika dasar I dan 17 mahasiswa tahun kedua S1 Fisika yang telah menempuh perkuliahan fisika dasar I. Data kuantitatif diperoleh dari penilaian isi dan tampilan program resitasi oleh dosen validator dan angket respon mahasiswa terkait kebergunaan dan presepsi program resitasi. Sedangkan data kualitatif diperoleh dari saran dan masukan baik dari mahasiswa maupun dosen validator. Hasil penelitian ini berupa program resitasi yang terdiri atas empat paket dengan jumlah total 26 butir soal pilihan ganda dan feedback pada setiap opsi jawaban serta konteks soal yang beragam. Selain itu berdasarkan hasil validasi menunjukkan bahwa tampilan dan isi program resitasi yang dikembangkan memiliki nilai 90 6% yang berarti tampilan program sangat menarik dan 85 0% yang berarti secara keseluruhan isi program resitasi sangat valid. Berdasarkan angket respon mahasiswa terkait kebergunaan program resitasi menunjukkan hasil bahwa program resitasi sangat bermanfaat bagi mahasiswa dalam membangun konsep. Sedangkan berdasarkan hasil angket presepsi mahasiswa diperoleh presentase presepsi sebesar 99 2% yang berarti program resitasi sangat mudah dipahami.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Pendidikan Fisika
Depositing User: library UM
Date Deposited: 28 Dec 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/194131

Actions (login required)

View Item View Item