Analisis pola asuh orang tua pada anak dalam reality show “the return of superman” / Siti Nazilatur Rochmah - Repositori Universitas Negeri Malang

Analisis pola asuh orang tua pada anak dalam reality show “the return of superman” / Siti Nazilatur Rochmah

Rochmah, Siti Nazilatur Rochmah (2021) Analisis pola asuh orang tua pada anak dalam reality show “the return of superman” / Siti Nazilatur Rochmah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pemahaman mengenai pengasuhan anak tidak hanya diperoleh melalui buku ataupun seminar dari lembaga formal/informal tetapi juga bisa diperoleh melalui tayangan di media elektronik contohnya yaitu reality show The Return of Superman. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan hasil analisis pola pengasuhan dalam tayangan reality show The Return of Superman yaitu (1) Bentuk pola asuh (2) Unsur-unsur pokok pola asuh (3) Faktor yang mempengaruhi pola asuh (4) Pengaruh pola asuh kepada anak. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan rancangan penelitian studi kasus dengan metode pengumpulan data yaitu observasi dokumentasi dan wawancara. Teknik analisis data yang digunakan yaitu reduksi data penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini diketahui bentuk pola asuh yang digunakan empat unsur-unsur pokok pola asuh yang terlihat dua jenis faktor yang mempengaruhi dan dampak positif pola asuh kepada anak. Melalui penelitian ini dapat disimpulkan bahwa tayangan The Return of Superman merupakan salah satu tayangan yang memberikan edukasi mengenai pengasuhan anak banyak kegiatan positif yang dapat memberikan gambaran dan inspirasi kepada para penonton.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini
Depositing User: library UM
Date Deposited: 06 Dec 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/193605

Actions (login required)

View Item View Item