Tatsar, Mohammad Zaky (2017) Pengembangan FIDTI (Fluid Isomorphic Diagnostic Test Inventory) sebagai instrumen diagnostik miskronsepsi fluida / Mohammad Zaky Tatsar. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Tatsar Mohammad Zaky. 2017. Pengembangan FIDTI (Fluid Isomorphic Diagnostic Test Inventory) sebagai Instrumen Diagnostik Miskonsepsi Fluida. Skripsi Jurusan Fisika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Nuril Munfaridah S. Pd. M. Pd (II) Dr. Markus Diantoro M.Si. Kata Kunci Tes Diagnostik ADDIE FIDTI Isomorfik Fluida Miskonsepsi. Telah dilakukan penelitian pengembangan FIDTI (Fluid Isomorphic Diagnostik Test Inventory) sebagai instrumen diagnostik miskonsepsi fluida. Penelitian pengembangan ini bertujuan untuk menghasilkan instrumen diagnostik yang layak untuk mengidentifikasi miskonsepsi fluida. Adapun model yang digunakan dalam penelitian pengembangan FIDTI adalah model pengembangan ADDIE (Analysis Design Development Implementation dan Evaluation). Dalam penelitian pengembangan ini menggunakan empat langkah pertama dari model pengembangan ADDIE. Empat tahap tersebut dianggap cukup disesuaikan dengan keadaan dan kelayakan. Produk yang dikembangkan merupakan instrumen penilaian diagnostik dengan karakteristik berbentuk tes objektif pilihan ganda yang memiliki empat pilihan jawaban dengan satu pilihan jawaban benar dan pilihan jawaban lainnya merupakan jawaban salah. Pilihan jawaban produk dikembangkan berdasarkkan jawaban subjek uji coba menggunakan soal uraian yang telah telah dilakukan sebelum produk dikembangkan. Produk yang dikembangkan memiliki kuantitas indikator dan subjek penelitian masing-masing 44 4 % dan 53 6% lebih banyak dibandingkan dengan penelitian sebelumnya. Instrumen FIDTI layak digunakan untuk mendeteksi miskonsepsi peserta didik dengan skor uji validitas sebesar 3 6 dari skor 4. Adapun diagnosis konsepsi produk pada penelitian pengembangan ini menggunakan dua kriteria. Kiteria pertama instrumen diagnostik FIDTI menyatakan peserta didik memiliki kategori konsepsi jika peserta didik konsisten memilih pilihan jawaban yang menyatakan kategori konsepsi yang sama pada ketiga soal untuk masing-masing isomorfik dan menyatakan peserta didik tidak memiliki konsepsi. Pada kriteria kedua instrumen diagnostik FIDTI dapat menyatakan peserta didik memiliki kategori konsepsi jika peserta didik konsisten menjawab benar dua dari ketiga soal pada isomorfik yang sama. Pada kedua kriteria berlaku bahwa instrumen diagnostik FIDTI dapat menyatakan peserta didik tidak memiliki pemahaman konsepsi jika peserta didik menjawab secara acak ketiga soal pada isomorfik yang sama. Setelah dilakukan analisis hasil uji coba produk diperoleh tingkat rata-rata persentase keakuratan keakuratan diagnosis secara keseluruhan dengan menggunakan kriteria pertama dan kedua masing-masing sebesar 73 8% dan 68 9%. ABSTRACT Mohammad Zaky Tatsar. 2017. Development of FIDTI (Isomorphic Fluid Diagnostic Test Inventory) as Diagnostic Instruments Misconception Physics Departement Faculty of Mathematic and Natural Sciences Universitas Negeri Malang. Supervisors (I) Nuril Munfaridah S.Pd M.Pd (II) Dr. Markus Diantoro M.Si. Keywords Diagnostic Tests ADDIE FIDTI isomorphic Fluids misconceptions. We have developed a FIDTI (Fluid Isomorphic Diagnostic Test Inventory) as misconception diagnostic instruments. The purpose of research development was to develop a diagnostic instruments that proper to identify misconceptions on fluids. The model that used in this research FIDTI development is ADDIE (Analysis Design Development Implementation and Evaluation) development model. We use four steps of ADDIE development model. Four of these stages are deemed to be sufficiently adapted to the circumstances and eligibility. The product of this research is diagnostic assessment instrument of multiple choice which has four options with only one option is true and the other options are false. The options of products are developed based on student answer at essay question that has done before the product was developed. The products consist of 9 isomorphics that one isomorphic is consisting of three questions presented in a different form but finished with the same concept (isomorphic). The number of indicators and subject topics which have respectively developed have 44 4% and 53 6% more than the previsiouse research. FIDTI is suitable to diagnostie student misconseption s about fluids with validity test scores of 3 6 from 4. Diagnostic conception product in the study is using two criterias. The first criteria is a student has a category of conception if they has a same answer that show a each category in three question in each of isomorphic. The second criteria is a student has a category of conception if they has a same answer that show a each category in two question in each of isomorphic. Based on analysis data the mean accuracy of the first criteria and the accuracy of the second criteria are 73 8% and 68 9%.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Pendidikan Fisika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 24 Jul 2017 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2017 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/18796 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |