Wafi, Jauharil (2014) Pengembangan E-scaffolding getaran dan gelombang berbasis pembelajaran hibrid untuk menumbuhkan sikap ilmiah dan prestasi belajar fisika / Jauharil Wafi. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Wafi Jauharil. 2014. Pengembangan E-Scaffolding Getaran dan Gelombang Berbasis Pembelajaran Hibrid untuk Menumbuhkan Sikap Ilmiah dan Prestasi Belajar Fisika. Skripsi Jurusan Fisika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Supriyono Koes Handayanto M.Pd M.A (II) Drs. Purbo Suwasono M.Si. Kata Kunci e-scaffolding pembelajaran hibrid sikap ilmiah ilmiah prestasi belajar. Getaran dan Gelombang adalah salah satu materi yang terdapat di dalam matakuliah Fisika Dasar. Prestasi belajar dan sikap ilmiah mahasiswa calon guru pada materi ini untuk masih kurang. Penelitian Koes H dkk (2012) menyebutkan bahwa pencapaian prestasi belajar mahasiswa LPTK di wilayah Jawa Timur untuk materi Getaran dan Gelombang masih kurang jika ketuntasan minimal yang harus dicapai adalah 75%. Dari hasil wawancara mendalam yang telah dilakukan kesulitan mahasiswa mempelajari materi Getaran dan Gelombang dipengaruhi oleh sistem perkuliahan yang sering dilakukan secara mandiri kesulitan menerapkan rumus serta belum ada bantuan yang diberikan kepada mahasiswa. Untuk mengatasi masalah tersebut perlu adanya pendampingan kognitif berupa e-scaffolding berbasis pembelajaran hibrid. Metode yang digunakan pada penelitian dan pengembangan ini menerapkan rancangan pengembangan Borg Gall (1983). Instrumen pengambilan data yang digunakan adalah angket. Penilaian terhadap produk dan pengembangan adalah validasi isi dan uji coba terbatas. Pengambilan data yang diperoleh berupa data kuantitatif dan data kualitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa e-scaffolding getaran dan gelombang termasuk dalam kriteria baik sehingga e-scaffolding dapat diterapkan dan dapat membantu meningkatkan prestasi belajar dan sikap ilmiah. Uji coba terbatas yang dilakukan terhadap 20 mahasiswa yang sedang menempuh matakuliah Fisika Dasar 60% diantaranya menyatakan bahwa E-Scaffolding getaran dan gelombang dapat menumbuhkan prestasi belajar dan 40% diantaranya menyatakan bahwa E-Scaffolding dapat menumbuhkan sikap ilmiah. Produk ini perlu ditindak lanjuti dengan uji coba lebih luas untuk mengetahui efektivitas penggunaan produk dalam menumbuhkan sikap ilmiah dan prestasi belajar.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Pendidikan Fisika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 16 Sep 2014 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2014 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/18560 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |