Erviyanti, Yuni (2011) Penerapan model pembelajaran problem based instruction (PBI) untuk meningkatkan motivasi dan prestasi belajar siswa kelas VIII G SMPN 13 Malang / Yuni Erviyanti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Kata kunci Problem Based Instruction motivasi belajar prestasi. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh hasil studi pendahuluan di kelas VIII G SMP N 13 Malang. Dari hasil studi pendahuluan diperoleh data bahwa 1) terdapat sekitar 30% (11 siswa) yang meletakkan kepalanya di bangku sambil menulis soal yang didekte guru 2) ketika guru bertanya hanya sekitar 13% siswa yang merespon pertanyaan guru 3) pada saat guru memberi tugas berupa soal-soal hitungan masih banyak siswa yang mencontek pekerjaan temannya 4) siswa kurang memperhatikan penjelasan guru 5) metode yang sering digunakan guru adalah metode ceramah dan tidak pernah menggunakan metode eksperimen 6) banyak siswa yang mendapat nilai di bawah KKM rata-rata hanya 24% siswa yang mendapat nilai di atas KKM. Berdasarkan hasil studi pendahuluan tersebut tampak bahwa motivasi dan prestasi siswa kelas VIII G masih rendah. Oleh karena itu Perlu dicoba menerapkan model pembelajaran Problem Based Instruction untuk meningkatkan motivasi dan prestasi belajar siswa. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) dengan pendekatan kualitatif. PTK ini dilaksanakan dalam dua siklus. Tiap siklus terdiri dari lima pertemuan. Setiap siklus terdiri dari perencanaan tindakan pelaksanaan tindakan observasi dan refleksi. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas VIII G SMP N 13 Malang yang berjumlah 37 orang. Data yang diambil antara lain 1) hasil wawancara antara peneliti dengan guru dan siswa 2) motivasi awal siswa melalui angket 3) hasil observasi tentang kegiatan guru dan siswa 4) motivasi siswa selama penerapan tindakan 5) catatan lapangan dan 6) nilai tes siswa. Hasil penelitian tindakan kelas ini menunjukkan bahwa keterlaksanaan model pembelajaran Problem Based Instruction berdampak positif pada motivasi dan prestasi belajar siswa kelas VIII G SMP N 13 Malang. Pada siklus I motivasi siswa belum mencapai standar keberhasilan. Namun setelah pemberian perbaikan tindakan terjadi peningkatan motivasi yang ditandai dengan peningkatan minat perhatian persaingan dan ketekunan. Pada siklus II minat siswa meningkat 12 5% perhatian siswa meningkat 62 75% persaingan siswa meningkat 12 25% dan ketekunan siswa meningkat 47 5%. Selain itu prestasi siswa juga mengalami peningkatan. Sebelum pemberian tindakan banyaknya siswa yang tuntas hanya 24% namun setelah penerapan tindakan ketuntasan belajar siswa meningkat menjadi 60% pada siklus I dan 84% pada siklus II. Berdasakan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran Problem Based Instruction dapat meningkatkan motivasi dan prestasi belajar siswa kelas VIII G SMP N 13 Malang.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Pendidikan Fisika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 15 Jun 2011 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2011 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/18268 |
Actions (login required)
View Item |