Penerapan metode six sigma untuk menganilisis kualitas produk kertas News Print ( NPP ) di PT. Adiprima Suraprinta / Nur Ainiyah - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan metode six sigma untuk menganilisis kualitas produk kertas News Print ( NPP ) di PT. Adiprima Suraprinta / Nur Ainiyah

Ainiyah, Nur (2012) Penerapan metode six sigma untuk menganilisis kualitas produk kertas News Print ( NPP ) di PT. Adiprima Suraprinta / Nur Ainiyah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci kualitas metode six sigma PT Adiprima Suraprinta merupakan salah satu perusahaan kertas di Jawa Timur. Perusahaan ini juga merupakan salah satu penyuplai kertas di Jawa Pos Grup. Adapun jenis kertas yang diproduksi dikelompokkan menjadi dua yaitu kertas NPP (News Print) dan kertas HVS. Dalam penelitian ini yang dianalisis adalah kertas jenis NPP (News Print). Karena kertas jenis ini lebih sering diproduksi daripada kertas jenis HVS. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk menganalisis kualitas hasil produksi kertas jenis CD dengan menggunakan metode six sigma. Data yang digunakan berupa data skunder tentang hasil produksi kertas jenis CD selama tahun 2009-2010 yang diperoleh dari dokumen perusahaan. Data tersebut dikelompokkan menjadi produk berkualitas B C Cw dan R. Kemudian dianalisis menggunakan metode six sigma. Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa setelah melalui tahap Define Measure Analyze Improve dan Control diperoleh nilai sigma untuk produk berkualitas B adalah 2 87 yang berarti dalam satu juta produk terdapat 4105 produk yang cacat dan besar biaya kegagalan produksi sebesar (30-40)% dari biaya produksi. Untuk produk yang berkualitas C nilai sigmanya 3 14 artinya dalam satu juta produk terdapat 1689 produk yang cacat dan besar biaya kegagalan produksi sebesar (30-40)%dari biaya produksi. Nilai sigma untuk produk yang berkualitas Cw adalah 2 89 artinya dalam satu juta produk terdapat 3802 produk yang cacat dan besar biaya kegagalan produksi adalah (30-40)% dari biaya produksi. Sedangkan nilai sigma untuk produk yang berkualitas R adalah 3 08 artinya dalam satu juta produk terdapat 2040 produk yang cacat dan besar biaya kegagalan produksi adalah (30-40)% dari biaya produksi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S1 Matematika
Depositing User: library UM
Date Deposited: 19 Sep 2012 04:29
Last Modified: 09 Sep 2012 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/17142

Actions (login required)

View Item View Item