Pengaruh konsentrasi Dye n719 terhadap efisiensi DSSC (fto/tio2/n719) / Vita Herlin Nur Vidiani - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh konsentrasi Dye n719 terhadap efisiensi DSSC (fto/tio2/n719) / Vita Herlin Nur Vidiani

Vidiani, Vita Herlin Nur (2021) Pengaruh konsentrasi Dye n719 terhadap efisiensi DSSC (fto/tio2/n719) / Vita Herlin Nur Vidiani. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

DSSC merupakan perangkat pemanen energi alternatif berupa fotoelektrokimia yang ramah lingkungan dan renewable. Akan tetapi sejauh ini efisiensi DSSC masih relatif rendah. Oleh karena itu pada penelitian ini dilakukan kajian mengenai pengaruh konsentrasi dye N719 dengan variasi konsentrasi dye terhadap peningkatan efisiensi. Pada penelitian ini dilakukan empat tahapan yaitu penambahan blocking layer dengan metode spin coating pembuatan TiO2 mesoporus dengan metode screen printing perendaman film TiO2 dalam dye N719 dengan variasi konsentrasi dye (0 5 0 6 0 7 0 8 dan 1 0 mM) dan fabrikasi DSSC. Karakterisasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah X-Ray Diffractometer (XRD) dan Scanning Electron Microscope (SEM) untuk mengetahui kristalinitas dan morfologi partikel uji UV-vis dan I-V untuk mengetahui sifat optik dan performa DSSC. Hasil difraksi sinar-X (XRD) dari film TiO2 menunjukkan bahwa film TiO2 memiliki fase anatase dengan sistem kristal tetragonal dan memiliki ukuran kristal sekitar 34 nm yang mempunyai kristalinitas 38 84%. Berdasarkan hasil Scanning Electron Microscope (SEM) menunjukkan morfologi film TiO2/dye N719 0 7 mM berpori berukuran 73 40% sehingga meningkatkan absorbsi dye. Distribusi ukuran partikel rata-rata optimum didapatkan pada konsentrasi dye N719 0 7 mM sebesar (27 44 2 86) nm. Berdasarkan hasil UV-vis didapatkan nilai energi band gap (Eg) terendah 2 07 eV pada konsentrasi 0 7 mM dan dari hasil I-V didapatan nilai rapat arus hubung singkat JSC tinggi 16 84 mA/cm2 serta efisiensi tertinggi ( 951 ) sebesar 3 19%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsentrasi dye N719 mencapai nilai optimal pada konsentrasi 0 7 mM.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Fisika
Depositing User: library UM
Date Deposited: 07 Oct 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/167710

Actions (login required)

View Item View Item