Perancangan game 3D "Mata Lensa" sebagai media pengenalan dan pendukung pembelajaran fotografi / Gallant Yosava Swatantra - Repositori Universitas Negeri Malang

Perancangan game 3D "Mata Lensa" sebagai media pengenalan dan pendukung pembelajaran fotografi / Gallant Yosava Swatantra

Swatantra, Gallant Yosava (2017) Perancangan game 3D "Mata Lensa" sebagai media pengenalan dan pendukung pembelajaran fotografi / Gallant Yosava Swatantra. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Swatantra Gallant Yosava. 2017. Perancangan Game Tiga Dimensi Mata Lensa Sebagai Media Pengenalan Fotografi.Skripsi Program Studi Desain Komunikasi Visual Jurusan Seni dan Desain Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Andy Pramono S.Kom M.T (II) Mitra Istiar Wardhana S.Kom M.T. Kata kunci Perancangan Game TigaDimensi Mata Lensa Media Pengenalan Fotografi. Pada jaman modern ini kamera menjadi barang digemari banyak kalangan. Segala jenis media sekarang sudah mulai ditanami kamera sebagai spesifikasi wajib penentu mutu pada media tersebut. Beberapa media yang mulai disisipi kamera adalah handphone laptop komputer monitor dan lain sebagainya bahkan bangunan menggunakan kamera sebagai sarana pembantu keamanan. Melihat kenyataan tersebut ternyata tidak semua orang paham akan apa itu kamera dan bagaimana menggunakanya. Ini menjadi sebuah permasalahan yang cukup bagus untuk diselesaikan. Penulis berpikir untuk membuat media yang mampu mensimulasikan penggunaan kamera walau pun tidak sepenuhnya sama dengan kenyataan setidaknya cukup untuk mengenalkan kepada masyarakat tentang apa itu kamera. Metode yang digunakan dalam peracanagan game tersebut adalah perancangan dengan model prosedural. Mengabungkanduabuah model perancanganyaitu model milik Sanyoto (2006) sebagai pedoman metodologi pengumpulan data dan observasi dan milik Pardew (2004) sebagai pedoman perancangan game dari proses pra produksi sampai pada post produksi. Skripsi ini akan menghasilkan sebuah media yang di dalamnya akan menggunakan kamera (DLSR) sebagai media utamanya. Media tersebut akan berbentuk game yang akan dikenal dengan nama Mata Lensa . Game lebih fleksibel digunakan untuk segala rentang umur walaupun begitu game ini tetap memiliki pengkhususan target user. Software yang digunakan untuk membuat game ini adalah Blender 2.75 Adobe Photoshop CS6 AdobeAudition Cs6 dan Corel DRAW X7. Game ini akan disajikan dengan visual realis dengan jenis FPS game. Diharapkan user merasa seperti di dalam game ketika game di mulai. Game ini akan menggunakan komputer sebagai media utamanya. Dengan karya skripsi ini diharapkan usaha untuk mengenalkan fotografi atau khususnya kamera pada masyarakat dapat berjalan lebih mudah. Disamping itu game sebagai jenis medianya diharapkan mampu menjadi daya tarik utama dari media ini sehingga masyarakat menjadi lebih antusias terhadap fotografi atau kamera. ABSTRACT Swatantra Gallant Yosava. 2017. Perancangan Game Tiga Dimensi Mata Lensa Sebagai Media Pengenalan Fotografi.Thesis Visual Communication Design Studies Program Department of Art and Design Faculty of Letters State University ofMalang. Counselor (I) Andy Pramono S.Kom M.T (II) MitraIstiarWardhana S.Kom M.T. Keywords Designing Three Dimensional Game Mata Lensa Media Introduction Photography. In this modern era the camera became a popular item in many circles. All types of media now begin to be planted with the camera as a mandatory quality specification specs on the media. Some media that began to be inserted by the camera is a mobile phone laptop computer monitor and so on even buildings using the camera as a means of security aides. Seeing the fact it turns out not everyone understands what the camera is and how to use it. This becomes a pretty good problem to solve. The author thinks to create a medium that is able to simulate the use of the camera even though not fully equal to reality at least enough to introduce to the public about what a camera. The method used in peracanagan game is design with procedural model. Combining the two design models of Sanyoto s model (2006) as the methodology guidance data collection and observation and Pardew s (2004) as a game design guideline from pre-production process to post production. This thesis will produce a media in which will use the camera (DLSR) as the main media. The media will form a game that will be known denagn name Mata Lensa . More flexible games to use for all age ranges even though so this game still has the target user specification. Software used to create this game is Blender 2.75 Adobe Photoshop CS6 Adobe Audition Cs6 and Corel DRAW X7. This game will be presented with realist visuals with FPS game types. It is expected that the user feels like inside the game when the game starts. This game will use the computer as the main media. With this thesis work is expected to introduce photography efforts or camera in particular to the community can run more easily. Besides the game as a media type is expected to be the main attraction of this media so that people become more enthusiastic about photography or camera.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Seni dan Desain (SED) > S1 Desain Komunikasi Visual
Depositing User: library UM
Date Deposited: 06 Sep 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/14588

Actions (login required)

View Item View Item