Perdana, Endra Wahyu (2016) Perancangan corporate identity Galeri Batik Tulis Amri Jaya Jetis Sidoarjo / Endra Wahyu Perdana. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Perdana Endra Wahyu. 2015. Perancangan Corporate identity Galeri Batik Tulis Amri Jaya. Skripsi Program Studi Desain Komunikasi Visual Jurusan Seni dan Desain Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Rudi Irawanto S.Pd M.Sn. (II) Mohammad Sigit S.Sn. Kata Kunci Perancangan Corporate Identity Galeri Batik Amri Jaya. Kampung Batik Jetis Sidoarjo merupakan daerah yang memiliki potensi kerajinan batik tulis di Jawa Timur. Perkembangannya mewarnai sentra produksi di kampung batik Jetis Sidoarjo kampung jetis merupakan kampung tertua pengrajin batik yang menyimpan potensi kreasi produksi batik tulis tradisional. Amri Jaya merupakan salah satu galeri kerajinan batik di kampung batik Jetis. Eksistensi Galeri Batik Tulis Amri Jaya memberi kontribusi kreasi wirauasaha pengembangan kepada beberapa orang pengrajin. Pada mulanya Galeri Batik Tulis Amri Jaya sendiri masih belum memiliki sebuah logo atau corporate identity yang jelas untuk dijadikan sebagai identitas pengenal sekaligus sebagai citra perusahaan. Oleh karenanya perancangan corporate identity untuk Galeri Batik Tulis Amri Jaya berupa logo perusahaan perlu dilakukan agar dapat menjadi sebuah identitas pengenal yang mempertegas komitmen sekaligus memperjelas citra perusahaan di mata masyarakat di sisi lain juga sebagai media promosi dan stimulan yang diperuntukkan masyarakat. Perancangan corporate identity ini dilakukan dengan memvisualisasikan logo dari perusahaan. Logo tersusun dari beberapa elemen visual berupa lingkaran yang mencitrakan filosofi perlidungan huruf A yang diwujudkan dalam bentuk segitiga mencitrakan filosofi tekad pencapaian tujuan dan huruf J yang diwujudkan dalam bentuk organik menyerupai sulur tanaman mencitrakan filosofi keanggunan serta kenyamanan. Metode perancangan yang digunakan adalah metode perancangan prosedural yaitu metode perancangan yang bersifat deskriptif di-mana menggariskan langkah-langkah yang harus diikuti dalam menghasilkan se-buah produk dengan menggunakan prosedur yang dikemukakan oleh Alina Whel-eer. Langkah-langkah prosedural yang dilakukan dalam proses perancangan ini dengan pengumpulan data melalui observasi wawancara dan studi dokumentasi. Perancangan ini menghasilkan buku Graphic Manual Standard Corporate Identity berdimensi 270 X 195 mm dengan ketebalan 105 halaman berisi informasi seputar perusahaan dan aturan-aturan yang berhubungan dengan perancangan corporate perusahaan. Melalui hasil dari perancangan corporate identity ini diharapkan da-pat menjadi identitas pengenal citra perusahaan sekaligus sebagai media promosi yang komunikatif dan mempertegas komitmen perusahaan di mata konsumen.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Sastra (FS) > Departemen Seni dan Desain (SED) > S1 Desain Komunikasi Visual |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 05 Jan 2016 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2016 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/14389 |
Actions (login required)
View Item |