Proses visualisasi keramik gerabah di Desa plumpungrejo Kecamatan Kademangan Kabupaten Blitar / Mochammad Nuril Anwar - Repositori Universitas Negeri Malang

Proses visualisasi keramik gerabah di Desa plumpungrejo Kecamatan Kademangan Kabupaten Blitar / Mochammad Nuril Anwar

Anwar, Mochammad Nuril (2016) Proses visualisasi keramik gerabah di Desa plumpungrejo Kecamatan Kademangan Kabupaten Blitar / Mochammad Nuril Anwar. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Anwar Mochammad Nuril. 2016. Proses Visualisasi Keramik Gerabah di Desa Plumpungrejo Kecamatan Kademangan Kabupeten Blitar. Skripsi Jurusan Seni dan desain Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang. Pembimbing tunggal Dra. Purwatiningsih M.Pd. Kata Kunci Proses visualisasi keramik gerabah Blitar. Keramik gerabah atau tembikar merupakan hasil kerja manusia yang terbuat dari tanah liat. Sejak dahulu keramik gerabah banyak diproduksi oleh industri salah satunya yaitu industri keramik di Dusun Precet Desa Plumpungrejo Kecamatan kademanganKabupaten Blitar yang merupakanpusat produksi keramik gerabahserta sebagian besar masyarakatnya bermata pencaharian sebagai pengrajin gerabah. Adanya industri keramik gerabah melahirkan rencana untuk meneliti dan mengulas mendalam tentang proses visualisasi keramik gerabah melihat belum adanya penelitian mengenai pembuatan keramik gerabah di Blitar sejauh ini. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan mengenai pengolahan bahan dasar keramik gerabah pembentukan keramik gerabah danproses finishing keramik gerabah. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian deskriptif kualitatif.Perolehan data penelitian berupa paparan tulisan gambar observasi dan dokumentasi. Bertindak sebagai sumber data dalam penelitian ini yaitu pemilik industri karyawan dan produk kerajinan keramik.Untuk menjaga keabsahan data dilakukan kegiatan trianggulasi sumber dan metode. Kegiatan analisis data dimulai dari tahap reduksi data sajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian sebagai berikut. Pertama mengenai pengolahan bahan dasar pembuatan keramik. Bahan dasar yang digunakan (1) tanah liat hitam (2) ball clay dan (3) pasir serta penggilinganya dengan bantuan mesin wals. Kedua mengenai pembentukan keramik dalam industriKundi Jaya memakai tiga teknik dalam proses visualisasi keramiknya yaitu (1)teknik putar (2) teknik cetak dan (3) teknik pijit atau pinchingserta dekorasi pra bakar.Ketiga mengenai prosesfinishing keramik gerabah yang memuat proses pengeringan proses pembakaran yang menggunakan (1) tungku bak dan (2) tungku kecil dengan bahan bakar kayu dan jerami. Selanjutnya proses pendempulan serta proses pewarnaan dengan (1) cat tembok dan (2) cat minyak dan proses dekorasi pasca bakar dengan sentuhan akhir difernish. Dari hasil peneitian disarankan kepada industri keramik gerabah Kundi Jaya kedepanya menjadi pelopor produsen keramik gerabah maupun industri lain. Perlu membuat desain baru mengembangkan tampilan gerabah pemasaran terus berkembang pesat. Selain itu dapat bermanfaat bagi pelajar atau peneliti lain sebagai sumber referensi pencarian data mengenai keramik gerabah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Seni dan Desain (SED) > S1 Pendidikan Seni Rupa
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 24 May 2016 04:29
Last Modified: 09 Sep 2016 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/13086

Actions (login required)

View Item View Item