Penerapan media kartu kata bergambar untuk penguasaan kosakata bahasa Mandarin pada siswa kelas X lintas minat SMA Negeri 1 Batu / Girindra Wardhana - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan media kartu kata bergambar untuk penguasaan kosakata bahasa Mandarin pada siswa kelas X lintas minat SMA Negeri 1 Batu / Girindra Wardhana

Wardhana, Girindra (2015) Penerapan media kartu kata bergambar untuk penguasaan kosakata bahasa Mandarin pada siswa kelas X lintas minat SMA Negeri 1 Batu / Girindra Wardhana. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Wardhana Girindra. 2015. Penerapan Media Kartu Kata Bergambar untuk Penguasaan Kosakata Bahasa Mandarin pada Siswa Kelas X Lintas Minat SMA Negeri 1 Batu. Skripsi Program Studi Pendidikan Bahasa Mandarin Jurusan Sastra Jerman Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Desti Nur Aini. S.S. M.Pd. (2) Drs. Tiksno Widyatmoko M.A. Kata Kunci Media Kartu Kata Bergambar Bahasa Mandarin Media kartu kata bergambar dalam pembelajaran bahasa Mandarin bermanfaat untuk menambah kosakata bahasa Mandarin dan sebagai media untuk melatih pelafalan siswa guna meningkatkan penguasaan kosakata siswa. Bahasa Mandarin merupakan salah satu bagian dasar dalam membaca kosakata bahasa Mandarin agar bisa menjadi lebih baik. Dalam bagian dasar tersebut terdapat beberapa aturan salah satunya aturan membaca dengan nada (shengdiao) 22768 35843 yang benar. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) mendeskripsikan penerapan media kartu kata bergambar pada siswa kelas X Lintas Minat SMAN 1 Batu dan (2) mendeskripsikan tanggapan siswa terhadap media kartu kata bergambar. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Sumber data berupa siswa berjumlah 10 orang dan data berupa kegiatan siswa dalam pembelajaran menggunakan kartu kata bergambar sedangkan instrumen pendukung adalah lembar observasi yang diisi oleh dua observer dan guru bahasa Mandarin serta lembar angket yang diisi oleh siswa kelas X Lintas Minat SMA Negeri 1 Batu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) siswa kelas X lintas minat SMA Negeri 1 Batu mampu menjalani proses pembelajaran dengan baik. Hal ini dibuktikan dengan kemampuan siswa mendengarkan penjelasan guru menirukan ucapan guru tentang kosakata dan mampu melafalkan kosakata dengan baik. (2) Melalui media kartu kata bergambar siswa mampu menyimpulkan hasil belajar siswa lebih aktif selama kegiatan pembelajaran dan bersemangat dalam pembelajaran bahasa Mandarin. Dengan media ini pembelajaran bahasa Mandarin menjadi lebih efektif efisien dan media ini dapat diterapkan pada tema selanjutnya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Sastra Jerman (JRM) > S1 Pendidikan Bahasa Mandarin
Depositing User: library UM
Date Deposited: 02 Jul 2015 04:29
Last Modified: 09 Sep 2015 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/12401

Actions (login required)

View Item View Item