Peranan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Sejarah Kabupaten Malang dalam upaya meningkatkan profesionalisme guru sejarah di Kabupaten Malang / Gagah Arif Prawira Dijaya - Repositori Universitas Negeri Malang

Peranan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Sejarah Kabupaten Malang dalam upaya meningkatkan profesionalisme guru sejarah di Kabupaten Malang / Gagah Arif Prawira Dijaya

Dijaya, Gagah Arif Prawira (2018) Peranan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Sejarah Kabupaten Malang dalam upaya meningkatkan profesionalisme guru sejarah di Kabupaten Malang / Gagah Arif Prawira Dijaya. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Dijaya Gagah Arif Prawira. 2017. Peranan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Sejarah Kabupaten Malang dalam Upaya Meningkatkan Profesionalisme Guru Sejarah di Kabupaten Malang. Tesis Program Studi Pendidikan Sejarah Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Joko Sayono M.Pd. M.Hum. (II) Dr. R. Reza Hudiyanto M.Hum. Kata Kunci peranan MGMP profesionalisme guru Peningkatan mutu pendidikan ditentukan oleh kesiapan sumber daya manusia yang terlibat dalam proses pendidikan. Salah satu unsur utama pendidikan adalah guru. Upaya peningkatan profesionalisme guru bisa dengan mengoptimalkan peran kegiatan yang ada di MGMP (Musyawarah Guru Mata Pelajaran). Selain memiliki program kerja dan kepengurusan yang lengkap MGMP Sejarah Kabupaten Malang terlihat cukup aktif dalam menunjang peningkatan profesionalisme guru sejarah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran umum MGMP Sejarah Kabupaten Malang dan analisis peranan dari MGMP Sejarah Kabupaten Malang dalam upaya meningkatkan profesionalisme guru sejarah. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian deskriptif dengan mengambil latar MGMP Sejarah Kabupaten Malang. Metode pengumpulan data dilakukan dengan observasi wawancara dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan display data reduksi data dan kemudian mengambil verifikasi. Pemeriksaan keabsahan data dilakukan dengan triangulasi. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh simpulan penelitian Gambaran umum MGMP Sejarah Kabupaten Malang dibentuk atas latar belakang dari kesadaran guru sejarah dalam menunjang profesinya sebagai guru. Memiliki visi misi dan tujuan untuk mengatasi permasalahan guru yang ada di lapangan serta meningkatkan profesionalisme guru sebagai pengajar. Program kerjanya mencakup program pokok yang bertujuan meningkatkan efektivitas pembelajaran serta melatih skill dan kreativitas guru dan program penunjang yang bertujuan menambah wawasan dan pengetahuan guru. Pencapaian organisatoris mampu mengadakan berbagai workshop dan kerjasama dengan Perguruan Tinggi pencapaian individu mampu berkontribusi aktif dalam seminar dan pembuatan soal bersama. MGMP Sejarah Kabupaten Malang menjalankan peranannya dengan begitu baik. Dapat dilihat dari berbagai program kegiatan yang berhasil direalisasikan berkontribusi meningkatkan profesionalisme guru. Terdapat bukti konkrit dari hasil program kegiatan tersebut serta manfaatnya nyata dirasakan oleh guru. Berbagai penilaian positif juga diberikan guru terhadap kinerja MGMP serta berbagai pencapaian individu juga turut mengindikasikan pada keberhasilan MGMP dalam upaya meningkatkan profesionalisme guru.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Sejarah (SEJ) > S2 Pendidikan Sejarah
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 10 Jan 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/113836

Actions (login required)

View Item View Item