Analisis pola pendidikan orangtua dalam menanamkan nilai kewirausahaan (studi kasus Sentra Industri Keripik Tempe Sanan) / Luzaimatul Fikriyah - Repositori Universitas Negeri Malang

Analisis pola pendidikan orangtua dalam menanamkan nilai kewirausahaan (studi kasus Sentra Industri Keripik Tempe Sanan) / Luzaimatul Fikriyah

Fikriyah, Luzaimatul (2019) Analisis pola pendidikan orangtua dalam menanamkan nilai kewirausahaan (studi kasus Sentra Industri Keripik Tempe Sanan) / Luzaimatul Fikriyah. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

RINGKASAN Fikriyah Luzaimatul. 2019. Analisis Pola Pendidikan Orang Tua Dalam Menanamkan Nilai Kewirausahaan (Studi Kasus Sentra Industri Keripik Tempe Sanan).Tesis Program Studi PendidikanEkonomi PascasarjanaUniversitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Cipto Wardoyo S.E. M.Pd. M. Si. Ak. CA (II) Dr. Agung Haryono S.E. M.Ak. Kata Kunci pola pendidikan pendidikan kewirausahaan. Penelitian ini mendeskripsikan tentang pola pendidikan yang digunakan orang tua dalam menanamkan jiwa kewirausahaan pada anak di Sentra Industri Keripik Tempe Sanan. Penelitian ini dilakukan dalam rangka mengenalisis sejauh bagaimana pola pendidikan yang dilakukan orang tua dalam menanamkan nilai-nilai pendidikan kewirausahaan pada anak. Tujuan dari adanya penelitian ini adalah untuk mengetahui (1) pola pendidikan orang tua dalam menanamkan nilai pendidikan kewirausahaan di Sentra Industri Keripik Tempe Sanan (2) implikasi penanaman nilai pendidikan kewirausahaan di Sentra Industri Keripik Tempe Sanan (3) kendala orang tua dalam menanamkan nilai pendidikan kewirausahaan di Sentra Industri Keripik Tempe Sanan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitaif dengan pendekatan penelitian studi kasus. Pendekatan studi kasus dilakukan untuk mendeskripsikan secara mendalam mengenai pola pendidikan yang dilakukan orang tua terhadap anak. Proses pengambilan data pada penelitian ini dilakukan dengan cara wawancara kepada orang tua dan anak yang memiliki usaha keripik tempe. Pengumpulan data menggunakan dokumentasi wawancara mendalam dan observasi. Kemudian data diolah menggunakan analisis data Miles Huberman yang terdiri dari empat tahap yaitu (1) pengumpulan data (2) reduksi data (3) penyajian data (4) penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1) pola pendidikan yang digunakan orang tua dalam menanamkan nilai kewirausahaan adalah pola permisif dan demokratif 2) implikasi dari pendidikan kewirausahaan adalah anak lebih mengerti tentang dasar-dasar usaha sehingga anak dapat lebih mudah dalam menjalankan usaha kedepannya 3) kedala yang dihadapi orang tua dalam menanamkan nilai pendidikan kewirausahaan adalah perbedaan keinginan yang dimiliki orang tua dan anak dan dasar pendidikan kewirausahaan yang diberikan orang tua ternyata anak dalam menerapkannya ketika usaha berbeda.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S2 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 02 Dec 2019 04:29
Last Modified: 09 Sep 2019 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/113139

Actions (login required)

View Item View Item