Dewi, Hesty Kusuma Dewi (2023) Pengembangan e-modul interaktif mata pelajaran bahasa arab kelas v madrasah ibtidaiyah / Hesty Kusuma Dewi. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Berdasarkan analisis kebutuhan awal di Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah 03 Takerharjo hasil menampakkan bahwa siswa dan guru membutuhkan media pembelajaran di samping buku paket bahasa Arab yang digunakan. Tujuan dari penelitian pengembangan ini adalah (1) mendeskripsikan produk hasil pengembangan yaitu e-modul interaktif bahasa Arab (2) mendeskripsikan kelayakan produk e-modul interaktif bahasa Arab bagi siswa kelas V Madrasah Ibtidaiyah. Penelitian ini menggunakan model pengembangan ADDIE yang menyajikan data kuantitatif dan kualitatif. Penelitian menggunakan subyek peserta didik kelas V MI Muhammadiyah 03 Takerharjo. Hasil dari penelitian pengembangan ini adalah (1) produk e-modul interaktif bahasa Arab yang memuat empat kemahiran berbahasa serta mufradat (2) e-modul interaktif bahasa Arab layak digunakan untuk kelas V Madrasah Ibtidaiyah dengan skor rata-rata kelayakan 79%.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) > LMO Model Pembelajaran |
Divisions: | Fakultas Sastra (FS) > Departemen Sastra Arab (ARA) > S1 Pendidikan Bahasa Arab |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 28 Aug 2023 04:29 |
Last Modified: | 24 Sep 2024 04:17 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/296885 |
Actions (login required)
View Item |