Pembelajaran menulis teks cerpen dengan metode project based learning pada siswa kelas XI MIPA dan IPS MA Bilingual Kota Batu - Repositori Universitas Negeri Malang

Pembelajaran menulis teks cerpen dengan metode project based learning pada siswa kelas XI MIPA dan IPS MA Bilingual Kota Batu

Octaviani, Mifta Eka (2021) Pembelajaran menulis teks cerpen dengan metode project based learning pada siswa kelas XI MIPA dan IPS MA Bilingual Kota Batu. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pembelajaran menulis teks cerpen dengan Model Project Based Learning kelas XI MIPA dan XI IPS MA Bilingual Kota Batu. Dalam penelitian ini pembelajaran menulis teks cerpen pada siswa kelas XI MIPA dan XI IPS MA Bilingual Kota Batu ditinjau dari segi proses pelaksanaan aktivitas guru dan siswa selama pembelajaran. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Subjek penelitian ini adalah guru mata pelajaran Bahasa Indonesia dan siswa kelas XI MIPA dan XI IPS MA Bilingual Kota Batu sedangkan objek penelitian ini adalah pembelajaran menulis teks cerpen kelas XI MIPA dan XI IPS MA Bilingual Kota Batu yang mencakup proses pelaksanaan aktivitas guru dan siswa selama pembelajaran. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi wawancara pedoman analisis data siswa dan guru dan dokumentasi. Keabsahan data diuji dengan ketekunan pengamatan perpanjangan keikutsertaan dan triangulasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini dilakukan dengan tahap memperbandingkan data-data mengkategorisasikan menyajikan data dan inferen berdasarkan teori yang digunakan. Hasil penelitian ini adalah pembelajaran menulis teks cerpen KD 4.9.1 kelas XI MIPA dan XI IPS MA Bilingual Kota Batu sudah berjalan sesuai dengan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP). Model yang diterapkan dalam pembelajaran menulis teks cerpen adalah model Project Based Learning. Guru menggunakan media pembelajaran berupa papan tulis buku paket LKS dan contoh cerpen. Evaluasi yang digunakan guru yaitu teknik penugasan dan penilaian hasil. Penilaian dilakukan dengan komponen sastra dan kebahasaan. Komponen sastra terdiri atas aspek tema tokoh alur latar sudut pandnag dan gaya bahasa. Komponen kebahasaan terdiri dari ejaan pilihan kata dan kesesuaian isi dengan judul. Nilai yang didapat oleh siswa semuanya mencapai ketuntasan minimal.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General) > LMO Model Pembelajaran
P Language and Literature > PIN Indonesian Literature
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Sastra Indonesia (IND) > S1 Pendidikan Bahasa Sastra Indonesia dan Daerah
Depositing User: library UM
Date Deposited: 02 Nov 2021 04:29
Last Modified: 15 Aug 2023 03:30
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/193025

Actions (login required)

View Item View Item