Amrullah, Muhammad Haidar (2019) Analisis filogenetik mentigi gunung (Vaccinium varingifolium) berdasarkan gen Internal Transcribed Spacer (ITS) universal / Muhammad Haidar Amrullah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
iv RINGKASAN Amrullah Muhammad Haidar. 2019. Analisis Filogenetik Mentigi Gunung (Vaccinium varingifolium) Berdasarkan Gen Internal Transcribed Spacer (ITS) Universal. Skripsi Jurusan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dra. Dwi Listyorini M.Si D.Sc. Kata kunci Studi Filogenetik Vaccinium varingifolium DNA Barcoding Gen ITS Mentigi Gunung (Vaccinium varingifolium) merupakan tumbuhan endemik Jawa yang ditemukan pada kawasan pegunungan. Tumbuhan ini memiliki memiliki beberapa nama local yaitu Mentigi Gunung Manis Rejo Cantigi Ungu Delima Manda. Tumbuhan ini biasanya ditemukan pada ketinggian 2000 meter diatas permukaan laut (mdpl). Banyak kelemahan dalam hal mengidentifikasi jenis tumbuhan tertentu melalui karakteristik morfologi yaitu diperlukan ahli taksonomi yang berpengalaman karena terdapat beberapa jenis tumbuhan yang memiliki karakteristik morfologi yang sama dan hasil identifikasi cenderung subjektif. Seiring dengan berkembangnya ilmu pengetahuan dan teknologi berkembang ilmu biomolekuler untuk identifikasi makhluk hidup yaitu DNA barcoding. Teknik DNA barcoding bisa digunakan untuk identifikasi suatu organisme walaupun DNA dari organisme tersebut tidak dalam bentuk murni atau utuh bahkan DNA yang sudah mengalami degradasi parsial atau proses pengolahan pun dapat digunakan untuk analisis DNA barcoding.Inventarisasi genetik dibutuhkan untuk menentukan variasi genetik dari galur murni dengan menggunakan teknik DNA barcoding dengan tujuan untuk menjaga kelestarian dari tumbuhan endemik ini. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh data sekuen ITS Universal Mentigi Gunung. Penelitian ini dilakukan dengan teknik Polymerase Chain Reaction (PCR) dengan primer universal dari gen ITS. Rekonstruksi pohon filogenetik berdasarkan fragmen ITS yang diperkuat dengan menggunakan software MEGAX berdasarkan metode Maximum Likelihood Neighbour Joinning Minimum Evolution dan Maximum Parsimony. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tumbuhan pada sampel ini memiliki jarak genetik 0 00 dengan spesies Vaccinium varingifolium AY274564.1 v sehingga dapat dikatakan spesies yang sama. Sampel ini juga berkerabat dekat dengan sekuen pembanding dari Vaccinium barandanum dan Vaccinium horizontale yang memiliki jarak genetik kurang dari 0 03 sehingga dapat dikatakan berada dalam lingkup intraspesifik. Pengembangan penelitian selanjutnya diperlukan konfirmasi dengan menggunakan banyak individu dari tempat berbeda dan juga gen barcode yang lain untuk menetukan posisi taksonomi dari tumbuhan ini lebih akurat dan valid.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Biologi (BIO) > S1 Biologi |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 29 Jul 2019 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2019 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/95265 |
Actions (login required)
View Item |