Alif, Lamda (2013) Pengembangan media kartu bergambar untuk pembelajaran menulis cerpen siswa kelas VII SMP/MTs / Lamda Alif. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Kata Kunci pengembangan media menulis cerpen kartu bergambar. Kegiatan menulis melatih siswa untuk berkomunikasi melalui bahasa tulis. Kegiatan menulis juga dapat mendorong siswa untuk menuangkan ide-ide atau gagasan baik yang bersifat ilmiah maupun imajinatif. Menulis cerpen merupakan salah satu bentuk kompetensi yang harus dimiliki siswa. Seseorang dapat mengekspresikan gagasan kreatif yang dimilkinya melalui kegiatan menulis kreatif. Pada umunya siswa merasa kesulitan pada penentuan ide kreatif padahal ide pokok dalam cerpen merupakan awal untuk memulai sebuah tulisan. Media bergambar berguna sebagai umpan untuk memancing daya kretifitas siswa dalam penentuan tema sebuah cerpen yang akan dibuat. Media bergambar dibuat lebih menarik dan lebih mudah untuk dicermati siswa. Penentuan tema pada media ini juga berdasarkan kegiatan yang sering dijumpai oleh siswa SMP kelas VII. Penelitian ini juga dilatarbelakangi adanya strategi belajar yang memberikan kesempatan siswa untuk aktif dan kreatif secara terkontrol dengan cara mengubah metode pembelajaran yang berpusat pada guru (teacher oriented) menjadi beerpusat pada siswa (student oriented). Penelitian ini menggunakan model penelitian pengembangan. Penelitian pengembangan merupakan penelitian yang dilakukan secara umum bertujan ntuk mengembangkan produk. Dalam dunia pendidikan dan pembelajaran penelitian pengembangan lebih banyak berfokus pada desain model bahan ajar media dan strategi. Pada tahap pengembangan skenario media belajar yang dikembangkan akan digunakan sebagai dasar untuk menyusun media ini.dalam pengembangan media ini melewati serangkaian proses yaitu sebagai berikut (1) melakukan penataan isi an struktur isi media belajardengan cara menentukan alur media belajar menulis cerpenmenggunakan media kartu bergambar. (2) memilih gambar dan memasukkannya ke dalam komputer untuk dicetak menjadi media. Hasil produk awal terlebih dahulu melalui tahap uji produk yang dilakukan oleh ahli media pembelajaran dan ahli materi menulis cerpen. Data dari hasil uji coba diolah menggunakan rumus pengembangan kemudian hasilnya akan dijadikan acuan untuk merevisi produk agar lebih matang. Tahap berikutnya adalah mengujicobakan ke dalam kelompok kecil siswa kelas VII SMP secara acak. Berdasarkan tahap demi tahap pengembangan tersebut membuktikan bahwa dalam pembelajaran menulis cerpen dapat terbantu dengan adanya media kartu bergambar. Dengan demikian media ini telah layak untuk digunakan dalam pengajaran menulis cerpen.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Fakultas Sastra (FS) > Departemen Sastra Indonesia (IND) > S1 Pendidikan Bahasa Sastra Indonesia dan Daerah |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 04 Mar 2013 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2013 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/9289 |
Actions (login required)
View Item |