Fayruza, Aida Zavirah (2019) Kualitas hasil terjemah Google translate dan Microsoft translator dalam penerjemahan teks klasik bahasa Arab berdasarkan terjemahan Kitab Matn al-Ghayyah wat Taqrib karya Faiz el Muttaqin / Aida Zavirah Fayruza. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Fayruza A.Z. 2019. Kualitas Hasil Terjemah Google Translate dan Microsoft Translator dalam Penerjemahan Teks Klasik Bahasa Arab Berdasarkan Terjemahan Kitab Matn Al-Gh 257 yah Wat Taqrib Karya Faiz El Muttaqin. Skripsi Jurusan Sastra Arab Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Irhamni M. Pd. (II) Achmad Tohe M.A Ph.D. Kata kunci mesin penerjemah kualitas terjemahan google translate microsoft translator Seiring berkembangnya teknologi informasi penerjemahan bisa dilakukan menggunakan mesin penerjemah yang dianggap lebih efektif dan efisien yaitu google translate dan microsoft translator. Meskipun google translate dan microsoft translator marak digunakan orang saat ini namun hasil terjemah keduanya perlu dikaji untuk mengetahui kualitas kedua mesin penerjemah tersebut dalam menerjemah teks berbahasa Arab ke bahasa Indonesia secara nyata dengan melihat tiga aspek dalam bahasa sasaran yaitu keakuratan keberterimaan dan keterbacaan. Maka dari itu peneliti ingin menganalisis dan mendeskripsikan ketiga aspek tersebut agar pengguna dapat arif menggunakan mesin penerjemah. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kata frasa klausa dan kalimat hasil terjemah google translate dan microsoft translator yang bersumber pada kitab Matn Al Gh 8113 yah Wat Taqrib. Adapun data tersebut dianalisa mengunakan metode kualitatif komparatif. Berdasarkan analisa data yang dilakukan diperoleh kesimpulan bahwa google translate lebih unggul dari microsoft translator. Kendati demikian keduanya sama-sama menghasilkan terjemahan yang tidak akurat tidak berterima dan tidak terbaca. Hal tersebut disebabkan karena mesin penerjemahan tidak bisa mengatur struktur kalimat berdasarkan konteksnya tidak bisa menerjemahkan kalimat secara utuh tidak bisa menerjemahkan kata-kata konseptual tidak bisa mengkomunikasikan makna dan dinamika data sumber ke dalam bahasa sasaran dengan benar sehingga pesan yang terkandung dalam data sasaran dan dalam data sumber tidak sepadan. Atas dasar hal yang sudah dipaparkan di atas penulis memberikan beberapa saran untuk pengguna google translate atau microsoft translator agar menguasai tata bahasa Arab dan aspek penunjang lainnya karena data linguistik dari kedua mesin penerjemah tersebut masih terlampau kurang. Hal tersebut bertujuan agar pengguna google translate atau microsoft translator dapat cermat mengoreksi ulang hasil terjemah dari kedua mesin penerjemah tersebut. Adapun untuk peneliti selanjutnya agar meneliti hasil terjemahan google translate dan microsoft translator lebih dari satu arah yaitu Arab-Indonesia dan Indonesia-Arab. Sehingga penelitian yang berkaitan dengan mesin penerjemah lebih luas lagi.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Sastra (FS) > Departemen Sastra Arab (ARA) > S1 Pendidikan Bahasa Arab |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 19 Dec 2019 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2019 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/72237 |
Actions (login required)
View Item |