Analisis pengembangan laboratorium teknik instalasi fiber optik pada Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) untuk mencapai standar kompetensi sesuai dengan SKKNI dan Kebutuhan DU/DI / Ifa Choirunnisa - Repositori Universitas Negeri Malang

Analisis pengembangan laboratorium teknik instalasi fiber optik pada Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) untuk mencapai standar kompetensi sesuai dengan SKKNI dan Kebutuhan DU/DI / Ifa Choirunnisa

Choirunnisa, Ifa (2017) Analisis pengembangan laboratorium teknik instalasi fiber optik pada Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) untuk mencapai standar kompetensi sesuai dengan SKKNI dan Kebutuhan DU/DI / Ifa Choirunnisa. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Choirunnisa Ifa. 2017. Analisis Pengembangan Laboratorium Teknik Instalasi Fiber Optik pada Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) untuk Mencapai Standar Kompetensi sesuai dengan SKKNI dan Kebutuhan DU/DI. Tesis Program Studi Pendidikan Kejuruan Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Muladi S.T. M.T. (II) Dr. Mazarina Devi M.Si. Kata kunci laboratorium fiber optik sarana prasarana analisis pengembangan. Pada era Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) penyiapan dan peningkatan mutu SDM merupakan masalah yang dihadapi SMK sehingga dibutuhkan perencanaan kurikulum yang menunjang tujuan SMK. Struktur kurikulum 2013 melibatkan DU/DI dalam penyusunan kurikulum SMK. DU/DI menyarankan penerapan materi Teknik Instalasi Fiber Optik (TIFO) karena perkembangan migrasi broadband yang sangat pesat. Pembelajaran Kurikulum 2013 terdiri dari 30% teori dan 70% praktik maka diperlukan penguatan sarana dan prasarana untuk mencukupi kebutuhan praktik yang tinggi. Tujuan penelitian ini adalah (1) mengetahui kesesuaian prasarana Laboratorium TIFO berdasarkan PerMen No. 40 Tahun 2008 (2) mengetahui kesesuaian sarana Laboratorium TIFO dengan gabungan standar sarana kebutuhan SKKNI dan kebutuhan DU/DI yang dilihat dari Uji Kompetensi (3) mendeskripsikan analisis pengembangan Laboratorium TIFO untuk mencapai standar kompetensi sesuai SKKNI dan kebutuhan DU/DI. Rancangan penelitian ini adalah kuantitatif deskriptif. Populasi penelitian ini adalah SMK di seluruh Indonesia yang berfungsi sebagai Tempat Uji Kompetensi (TUK) bidang TIFO. Sampel yang terpilih adalah SMK Telkom Jakarta SMK Telkom Malang dan SMK Telkom Purwokerto. Subyek penelitian adalah WaKa Sarpra Kepala Laboratorium Ketua TUK Manager Teknik TUK Manager Administrasi TUK dan Manager Kualitas TUK pada tiap sekolah. Obyek penelitian adalah prasarana dan sarana Laboratorium TIFO. Instrumen penelitian adalah lembar observasi dan angket. Lembar observasi digunakan untuk pencatatan hasil pengamatan mengenai prasarana dan sarana Laboratorium TIFO. Angket digunakan untuk memetakan posisi Laboratorium TIFO sehingga mengetahui analisis pengembangan laboratorium yang bisa diterapkan. Data penelitian dianalisis secara deskriptif dengan uji statistik rerata untuk lembar observasi sedangkan angket menggunakan matrik Eksternal Faktor Evaluation (EFE) Internal Faktor Evaluation (IFE) dan Grand Strategy Matrix. Deskripsi data hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Kesesuaian prasarana Laboratorium TIFO dengan PerMen No.40 Tahun 2008 termasuk kriteria sangat baik (2) Kesesuaian sarana Laboratorium TIFO dengan gabungan standar sarana kebutuhan SKKNI dan kebutuhan DU/DI yang dilihat dari Uji Kompetensi termasuk kriteria sangat baik tetapi rasio jumlah sarana dengan jumlah peserta didik dalam 1 rombel tidak ideal (3) Analisis pengembangan laboratorium TIFO untuk mencapai standar kompetensi sesuai SKKNI dan kebutuhan DU/DI menunjukkan hasil pemetaan pada kuadran I Grand Strategy Matrix. Alternatif strategi yang dapat diterapkan pada kuadran I yaitu pengembangan pasar penetrasi pasar pengembangan produk integrasi ke depan integrasi ke belakang integrasi horisontal dan diversifikasi konsentrik. Semua alternatif strategi disarankan untuk diterapkan kecuali integrasi horisontal dan diversifikasi konsentrik karena untuk masa 3 tahun ke depan Laboratorium TIFO masih akan fokus untuk menguatkan keberadaannya dan mengembangkan prasarana serta sarana yang ada.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > S2 Pendidikan Kejuruan
Depositing User: library UM
Date Deposited: 10 Jul 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/61970

Actions (login required)

View Item View Item