Ihsan (2013) Pengaruh model pembelajaran kolaborasi problem-based learning dan mind mapping, motivasi berprestasi terhadap hasil belajar ekonomi siswa (Studi Quasi Eksperimen pada Madrasah Aliyah Al-Istiqomah NW Suralaga Kabupaten Lombok Timur) / Ihsan. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Kata kunci kolaborasi problem-based learning dan mind mapping motivasi berprestasi hasil belajar ekonomi Pembelajaran ekonomi di SMA menekankan pada pemberian pengalaman belajar secara langsung (hand on science) yang dapat memberdayakan siswa untuk mau dan mampu memperkaya pengetahuannya (learning to do) membangun pengetahuan dan pengalaman terhadap dunia sekitarnya (learning to how dan learning to know). Agar siswa dapat memahami materi pembelajaran ekonomi yang banyak menggali pengetahuan dari kehidupan nyata dari aspek kognisi tingkat tinggi maka dibutuhkan sebuah strategi pembelajaran yang dapat memenuhi maksud tersebut yaitu melalui penerapan model pembelajaran kolaborasi problem-based learning dan mind mapping serta keberadaan motivasi berprestasi yang dapat memberikan andil yang cukup besar dalam meraih hasil belajar yang optimal. Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengetahui (1) perbedaan hasil belajar ekonomi antara kelompok siswa yang diajar dengan model kolaborasi problem-based learning dan mind mapping dengan kelompok siswa yang diajar secara konvensional (2) perbedaan hasil belajar ekonomi antara kelompok siswa yang memiliki motivasi berprestasi tinggi dengan kelompok siswa yang memiliki motivasi berprestasi rendah (3) perbedaan hasil belajar ekonomi antara kelompok siswa yang memiliki motivasi berprestasi tinggi yang diajar dengan model kolaborasi problem-based learning dan mind mapping dengan kelompok siswa yang diajar secara konvensional (4) perbedaan hasil belajar ekonomi antara kelompok siswa yang memiliki motivasi berprestasi rendah yang diajar dengan model kolaborasi problem-based learning dan mind mapping dengan kelompok siswa yang diajar secara konvensional (5) pengaruh interaksi antara model pembelajaran kolaborasi problem-based learning dan mind mapping motivasi berprestasi terhadap hasil belajar ekonomi siswa. Penelitian ini menggunakan rancangan kuantitatif eksperimental desain faktorial 2 x 2 yaitu quasi experimental nonequivalent control group pretest-posttest design. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X MA Al-Istiqomah NW Suralaga tahun pelajaran 2012/2013. Terdiri dari tiga kelas dan dua kelas yang terpilih menjadi sasaran penelitian yakni kelas Xa dan Xb berjumlah 56 siswa. Penempatan kelompok subjek penelitian ke dalam perlakuan dilakukan secara random (random assignment) yaitu satu kelas yang terpilih sebagai kelompok eksperimen dan satu kelas sebagai kelompok kontrol sesuai dengan apa adanya (intack group). Teknik analisis data yang digunakan adalah analysis of variance 2 2 factorial design (two-way Anova). Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) ada perbedaan yang signifikan hasil belajar ekonomi antara kelompok siswa yang diajar dengan model kolaborasi problem-based learning dan mind mapping dengan kelompok siswa yang belajar secara konvensional (2) ada perbedaan yang signifikan hasil belajar ekonomi antara kelompok siswa yang memiliki motivasi berprestasi tinggi dengan kelompok siswa yang memiliki motivasi berprestasi rendah (3) ada perbedaan yang signifikan hasil belajar ekonomi antara kelompok siswa yang memiliki motivasi berprestasi tinggi yang diajar dengan model kolaborasi problem-based learning dan mind mapping dengan kelompok siswa yang diajar secara konvensional (4) ada perbedaan yang signifikan hasil belajar ekonomi antara kelompok siswa yang memiliki motivasi berprestasi rendah yang diajar dengan model kolaborasi problem-based learning dan mind mapping dengan kelompok siswa yang diajar secara konvensional (5) ada pengaruh interaksi yang signifikan antara model pembelajaran kolaborasi problem-based learning dan mind mapping motivasi berprestasi terhadap hasil belajar ekonomi siswa. Adapun saran-saran yang dapat dikemukakan untuk penelitian selanjutnya yaitu untuk menguji keefektifan model pembelajaran kolaborasi problem-based learning dan mind mapping perlu dilakukan penelitian yang melibatkan variabel-variabel kemampuan berbeda (selain motivasi berprestasi) dan dengan cakupan populasi yang lebih besar serta memperpanjang durasi perlakuan untuk melihat lebih cermat proses peningkatan kemampuan dalam rentang waktu yang lebih lama sehingga hasil penelitiannya lebih akurat jika digeneralisasikan dan jika mungkin dipertimbangkan untuk dilakukan juga penelitian pengembangan kualitatif atau penelitian tindakan kelas.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S2 Pendidikan Ekonomi |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 10 Jul 2013 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2013 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/61190 |
Actions (login required)
View Item |