Oktaviani, Ayu (2013) Grammatical errors made by the students at Sumber harta Public Junior High School of Palembang in speaking activities / Ayu Oktaviani. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Oktaviani Ayu. 2013. Grammatical Errors Made by the Students at Sumberharta Public Junior High School of Palembang in Speaking Activities. Tesis Pendidikan Bahasa Inggris Program Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Dr. Johannes A. Prayogo M.Pd. M.Ed. (2) Dr. Emalia Iragiliati M.Pd. Kata kunci grammatical error speaking activities. Penelitian ini bertujuan untuk menemukan kesalahan tata bahasa yang dibuat oleh siswa-siswi SMPN Sumberharta dalam speaking activities. Fokus penelitian ini adalah untuk menjawab tiga pertanyaan (1) Apa jenis error yang dibuat oleh siswa SMPN Sumberharta dalam speaking activities (2) Apajeniserror yang paling banyakdibuat oleh siswa SMPN Sumberharta dalam speaking activities dan (3) Apa faktor yang mempengaruhi error yang dibuat oleh siswa SMPN Sumberharta dalam speaking activities Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif.Subjek dari penelitian ini adalah siswa kelas VII VIII dan IX SMP N Sumberharta. Di kelas VII sampel yang diambil adalah siswa kelas 7.4 yang terdiri dari 32 siswa. Di kelas VIII sampel yang diambil adalah siswa kelas 8.1 yang terdiri dari 26 siswa dan di kelas IX sampel yang diambil adalah siswa kelas 9.2 yang terdiri dari 26 siswa. Instrumen dari penelitian ini adalah penulis sendiri yang bekerja sebagai pengamat dan pewawancara. Disamping itu peneliti juga menggunakan intrumen tambahan yaitu perekam video dan panduan wawancara. Data dikumpulkan melalui observasi. Video recorder digunakan untuk merekam aktifitas siswa di dalam kelas speaking. Wawancara digunakan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kesalahan yang dibuat oleh siswa. Data dari penelitian ini adalah ucapan-ucapan siswa ketika mereka melakukan kegiatan speaking di dalam kelas. Temuandari penelitian ini menunjukkan bahwa para siswa membuat grammatical errors berdasarkan survey strategy taxonomy yang diklasifikasikan kedalam beberapa jenis yaitu omission addition misformation dan misordering (Dulay et al . 1982) . Dari empat jenis kesalahan tata bahasa kesalahan siswa kelas VII VII dan IX yang paling dominan adalah pada omission. Ada 142 frekuensi (48.3%). Kesalahan yang paling dominan yang selanjutnya adalah pada misformation dengan frekuensi 123(41.84%). Alasan siswa membuat beberapa kesalahan tersebut adalah karena mereka tidak belajar dengan nyaman. Alasan siswa yang kedua adalah karena mereka takut dalam membuat kesalahan di depan guru dan teman-temannya yang lain. Temuan ini kemudian mengarah pada beberapa saran. Yang pertama untuk guru bahasa inggris mereka harus mempertimbangkan grammatical errors yang dibuat oleh siswa karena itu masih dapat dikurangi dengan menggunakan cara-cara tertentu. Hal ini dapat dilakukan dengan menerapkan beberapa latihan menggunakan grammar. Para guru dan siswa perlu berlatih lebih intensif dalam berbicara bahasa Inggris sehingga kesalahan yang sama tidak terjadi lagi.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Sastra (FS) > Departemen Sastra Inggris (ING) > S2 Pendidikan Bahasa Inggris |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 31 Dec 2013 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2013 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/58669 |
Actions (login required)
View Item |