Pengembangan multimedia pembelajaran interaktif materi mitigasi dan adaptasi bencana banjir berbasis data geospasial / Erma Evalusi - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan multimedia pembelajaran interaktif materi mitigasi dan adaptasi bencana banjir berbasis data geospasial / Erma Evalusi

Evalusi, Erma (2016) Pengembangan multimedia pembelajaran interaktif materi mitigasi dan adaptasi bencana banjir berbasis data geospasial / Erma Evalusi. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Evalusi Erma. 2016. Pengembangan Multimedia Pembelajaran Interaktif Materi Mitigasi dan Adaptasi Bencana Banjir Berbasis Data Geospasial. Skripsi Jurusan Geografi Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Dr. Budi Handoyo M.Si (II) Purwanto S.Pd. M.Si. Kata Kunci Multimedia Pembelajaran Interaktif Data Geospasial Mitigasi dan Adaptasi Bencana Aplikasi teknologi di dunia pendidikan dapat dilakukan dengan memanfaatkan multimedia dalam pembelajaran. Terutama pelajaran geografi yang mengandung banyak informasi sehingga tidak cukup disampaikan hanya dengan metode ceramah. Penggunaan media pembelajaran yang tepat dapat mempermudah pemahaman siswa terhadap materi pembelajaran geografi karena dapat mengkonkritkan sesuatu yang bersifat abstrak. Materi mitigasi dan adaptasi bencana banjir perlu menggunakan media pembelajaran untuk menyajikan contoh-contoh kontekstual yang terjadi di lingkungan sekitar. Tujuan penelitian dan pengembangan ini adalahmengembangkan multimedia pembelajaran interaktif materi mitigasi dan adaptasi banjir berbasis data geospasial.Melalui multimedia berbasis data geospasial ini siswa dapat mengetahui data tentang lokasi geografis dimensi atau ukuran dan karakteristik objek alam maupun buatan manusia. Penelitian dan pengembangan media ini menggunakan model pengembangan Borg and Gall. Prosedur yang digunakan ada beberapa langkah yaitu analisis materi desain produk prototipe validasi produk revisi uji coba lapangan dan penyempurnaan produk akhir.Validasi dilakukan pada dua ahli yaitu ahli media dan ahli materi yang berupa kajian saran dan rekomendasi produk. Uji coba produk dilakukan pada 25 subyek coba kelas X IIS 4 MAN Ngraho Bojonegoro. Hal ini digunakan untuk melihat keefektifan produk dari sudut pandang siswa. Analisis data yang digunakan yaitu analisis deskriptif. Berdasarkan tinjauan dari para ahli secara umum media pembelajaran yang dikembangkan sudah bagus hanya perlu beberapa perbaikan untuk penyempurnaan produk. Perbaikan tersebut terletak pada desain visual dan materi pada media. Hasil uji coba lapangan berdasarkan komponen produk terhadap aspek kemenarikan adalah 79% aspek kemudahan 74 6% dan aspek kejelasan 77 6%. Nilai total dari keseluruhan aspek yang diperoleh yaitu sebesar 77 06 %. Sehinga multimedia ini efektif digunakan dalam pembelajaran di sekolah. Pada penelitian dan pengembangan ini masih ada beberapa kekurangan yaitu pada penyajian contoh kejadian bencana masih terbatas. Oleh karena itu disarankan untuk pengembang selanjutnya menyajikan contoh gambar lebih detail lagi. Disarankan pada guru geografi untuk menggunakan media pembelajaran ini di kelas khususnya untuk menjelaskan materi mitigasi dan adaptasi bencana banjir.Bagi peneliti selanjutnya diharapkan dapat menjadi contoh media pembelajaran dalam mengembangkan produk pembelajaran lainnya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Geografi (GEO) > S1 Pendidikan Geografi
Depositing User: library UM
Date Deposited: 12 Oct 2016 04:29
Last Modified: 09 Sep 2016 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/53486

Actions (login required)

View Item View Item