Peranan panti asuhan dalam membina moral anak asuh di Panti Asuhan Roudlatul Jannah Selopuro-Blitar / Restu Rina Tri Lestari - Repositori Universitas Negeri Malang

Peranan panti asuhan dalam membina moral anak asuh di Panti Asuhan Roudlatul Jannah Selopuro-Blitar / Restu Rina Tri Lestari

Lestari, Restu Rina Tri (2013) Peranan panti asuhan dalam membina moral anak asuh di Panti Asuhan Roudlatul Jannah Selopuro-Blitar / Restu Rina Tri Lestari. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Lestari Restu Rina Tri. 2013. Peranan Panti Asuhan Dalam Membina Moral Anak Asuh Di Panti Asuhan Roudlatul Jannah Selopuro- Blitar. Skripsi Jurusan Hukum dan Kewarganegaraan Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dra. Arbaiyah Prantiasih M.Si (II) Nuruddin Hady S.H M.H. Kata Kunci panti asuhan pembinaan moral anak asuh. Moral merupakan sesuatu yang berkaitan dengan kemampuan menentukan benar salahnya suatu perbuatan manusia agar sesuai dengan nilai- nilai dan norma- norma yang berlaku dalam masyarakat. Penalaran moral sesorang anak akan tercermin dalam tingkah laku yang mereka lakukan atau bisa disebut dengan sikap moral maupun perilaku moral. Perilaku moral setiap anak berbeda- beda. Perbedaan ini bisa dikarenakan faktor lingkungan dan juga pendamping yang membantu dalam perkembangan moralnya. Pendamping dalam perkembangan moral yang utama dan pertama adalah keluarga lebih khususnya orang tua.berbeda lagi jika anak asuh yang tinggal dipanti asuhan tentunya perkembangan moralnya sangat tergantung pada pihak panti. Sebelum masuk panti asuhan setiap anak asuh memiliki latar belakang yang berbeda- beda sehingga pemahaman tentang moral juga akan berbeda tentunya. Untuk itu harus dilakukan pembinaan moral agar anak asuh bisa bersikap moral dengan baik. Sebagai pengganti orang tua pihak panti asuhan berkewajiban untuk berperan dalam pembinaan moral anak asuhnya. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan (1) peran panti asuhan Roudlatul Jannah Selopuro- Blitar dalam membina moral anak asuh (2) program pembinaan moral Panti Asuhan Roudlatul Jannah Selopuro- Blitar (3) faktor penghambat pelaksanaan pembinaan moral di Panti Asuhan Roudlatul Jannah Selopuro- Blitar dan (4) upaya Panti Asuhan Roudlatul Jannah Selopuro- Blitar mengatasi hambatan- hambatan dalam pelaksanaan pembinaan moral. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. karena di dalam penelitian ini akan mendiskripsikan sebuah fenomena tentang peranan pihak panti asuhan sebagai pengganti orang tua anak asuh di panti asuhan. Pengumpulan data dilakukan dengan dengan menggunakan teknik wawancara observasi dan dokumentasi. Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data berupa pedoman wawancara dan pedoman observasi. Hasil penelitiaan yang pertama peranan Panti Asuhan Roudlatul Jannah dalam pembinaan moral anak asuh dengan mengambil peran sebagai orang tua. Peran ini didukung dengan pemberlakuan reward and punishment serta teladan yang baik kepada anak asuh. Kedua program yang diberikan untuk pembinaan moral anak asuh antara lain yaitu (1) peningkatan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa (2) i peningkatan sikap disiplin (3) peningkatan sikap sopan santun (4) penanaman sikap jujur (5) penanaman sikap mandiri dan (6) pembiasaan tolong menolong. Ketiga hambatan yang timbul ketika melakukan pembinaan moral di Panti Asuhan Roudlatul Jannah antara lain (1) kurangnya sikap sadar hukum anak asuh (2) latar belakang anak asuh sebelum masuk panti yang heterogen sehingga sulit untuk beradaptasi dengan lingkungan Panti Asuhan Roudlatul Jannah yang bernuansa agama dan (3) kurangnya pemantauan saat mereka berada di sekolah. Keempat Upaya yang dilakukan untuk mengatasi hambatan- hambatan dalam pembinaan moral anak asuh Panti Asuhan Roudlatul Jannah antara lain (1) bersikap sabar dan telaten dalam melakukan pembinaan moral (2) memberikan konseling melalui terapi spiritual dan (3) Panti Asuhan Roudlatul Jannah mempunyai kebijakan untuk membuat tempat pendidikan formal di dalam panti sehingga mempermudah melakukan pemantauan aktivitas anak asuh untuk saat ini pendidikan formal yang ada yaitu PAUD Bina Putra Bangsa.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Hukum dan Kewarganegaraan (HKn) > S1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn)
Depositing User: library UM
Date Deposited: 08 Nov 2013 04:29
Last Modified: 09 Sep 2013 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/51750

Actions (login required)

View Item View Item