Irawati, Satri (2013) Metode bermain sambil belajar sains dalam perkembangan otak anak usia dini Pos PAUD Al-Uswah Desa Lecari Kecamatan Sukorejo Kabupaten Pasuruan / Satri Irawati. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Irawati Satri. 2013. Metode bermain sambil belajar sains dalam perkembangan otak anak usia dini POS PAUD AL-Uswah Desa Lecari Kec. Sukorejo Kab. Pasuruan. Skripsi Program Studi Pendidikan Luar Sekolah FIP Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Prof. Dr. S. Mundzir M.Pd (II) Dr. Hj.Endang Sri Redjeki M.S Kata kunci bermain sambil belajar sains perkembangan otak anak usia dini Mengenalkan sains sejak dini akan mempermudah anak untuk mengenal alam dan lingkungan mereka namun sering kali banyak yang beranggapan bahwa sains untuk anak usia dini belum cocok diterapkan. Hal ini disebabkan karena anak usia dini merupakan usia bermain untuk itu perlu disisipkan sebuah metode bermain dimana didalamnya terdapat proses belajar sains.Selain itu dalam aspek perkembangannya sains juga membantu anak dalam perkembangan otak mereka. Untuk mencapai hal tersebut maka sains harus diperkenalkan kepada anak dalam konsep yang menarik menyenangkan dan mudah dipahami. Peneliti bertujuan untuk mengetahui bagaimana penerapan metode bermain sambil belajar dalam perkembangan otak anak usia dini POS PAUD AL-Uswah Desa Lecari Kec. Sukorejo Kab. Pasuruan. 12288 12288 12288 12288 Untuk mencapai tujuan tersebut digunakan rancangan penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan instrumen observasi dan wawancara terhadap kepala sekolah tutor atau pengurus dan wali murid. Disini peneliti menggunakan analisis data dengan melalui langkah-langkah sebagai berikut 1) reduksi data 2) display/penyajian data dan 3) mengambil kesimpulan lalu diverivikasi. Berdasarkan analisis data tersebut diperoleh kesimpulan sebagai berikut. Pertama pada saat kegiatan belajar dengan menggunakan metode bermain sambil belajar sains anak didik merasa senang dan gembira karena dengan begitu informasi yang akan diberikan oleh tutor akan mudah terserap oleh anak didik dan kedua penggunaan metode ini mencakup aspek perkembagan motorik kasar dan halus perkembangan kognisi perkembangan sosial perkembangan bahasa dan terakhir perkembangan moral. Saran yang ingin disampaikan peneliti terkait dari hasil penelitian hendaknya jurusan menambahkan atau memperbanyak referensi mengenai perkembangan anak usia dini karena PLS merupakan wadah dari konsep manajemen PAUD maka diharapkan PLS mampu menciptakan sebuah inovasi baru terkait masalah pendidikan anak usia dini khususnya. Dan bagi lembaga PAUD agar menambahkan dan mengembangkan lebih banyak lagi permainan-permainan yang berhubungan dengan sains. Selain itu diharapkan untuk membuat Satuan Kegiatan Harian (SKH) untuk mempermudah dalam melakukan kegiatan belajar mengajar.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Pendidikan Luar Sekolah (PLS) > S1 Pendidikan Luar Sekolah |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 16 Oct 2013 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2013 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/5026 |
Actions (login required)
View Item |