Qusmaitika, Alinda (2013) Manajemen sarana dan prasarana Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 2 Turen Kabupaten Malang / Alinda Qusmaitika. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Kata kunci manajemen sarana dan prasarana Sebagai lembaga pendidikan sekolah memerlukan dukungan sarana dan prasarana pendidikan karena sarana dan prasarana pendidikan merupakan aspek yang sangat penting dalam menunjang proses pendidikan di sekolah. Kelengkapan sarana dan prasarana harus dipenuhi dan diperbaharui secara berkelanjutan berdasarkan kebutuhan dan sesuai dengan perkembangan zaman. Oleh karena itu manajemen sarana dan prasarana bertujuan untuk memberikan layanan secara profesional dalam bidang perlengkapan atau fasilitas kerja bagi personil sekolah. Fokus permasalahan penelitian ini adalah (1) proses manajemen sarana dan prasarana di SMKN 2 Turen (2) faktor pendukung dalam proses manajemen sarana dan prasarana di SMKN 2 Turen (3) faktor penghambat dalam proses manajemen sarana dan prasarana di SMKN 2 Turen (4) upaya mendayagunakan faktor pendukung dalam proses manajemen sarana dan prasarana di SMKN 2 Turen (5) upaya mengatasi faktor penghambat dalam proses manajemen sarana dan prasarana di SMKN 2 Turen. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan tentang (1) proses manajemen sarana dan prasarana di SMKN 2 Turen (2) faktor pendukung dalam proses manajemen sarana dan prasarana di SMKN 2 Turen (3) faktor penghambat dalam proses manajemen sarana dan prasarana di SMKN 2 Turen (4) upaya mendayagunakan faktor pendukung dalam proses manajemen sarana dan prasarana di SMKN 2 Turen (5) upaya mengatasi faktor penghambat dalam proses manajemen sarana dan prasarana di SMKN 2 Turen. Penelitian ini dilakukan di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 2 Turen Kabupaten Malang. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif jenis studi kasus tunggal. Penelitian ini dilakukan tanpa mempengaruhi subjek penelitian dan dilakukan langsung di lapangan. Untuk mengumpulkan data yang relevan guna menjawab fokus penelitian maka skripsi ini menggunakan beberapa teknik pengumpulan data yaitu wawancara observasi dan studi dokumentasi. Temuan hasil penelitian diperoleh sebagai berikut (1) proses manajemen sarana dan prasarana yaitu (a) perencanaan sarana dan prasarana dilakukan setiap satu tahun sekali dan lima tahun sekali dengan mengacu pada visi misi kebijakan mutu sekolah dan sasaran mutu sarana dan prasarana (b) pengadaan sarana dan prasarana bukan hanya tugas bidang manajemen sarana prasarana sekolah melainkan melibatkan semua Kaprog (Kepala Program) jurusan yang ada di sekolah (c) inventarisasi dibedakan menjadi dua yaitu barang milik pemerintah dan barang bukan milik pemerintah dengan prosedur pelaksanaan yang sesuai dengan ketentuan masing-masing (d) pendistribusian dilakukan secara langsung dan tidak langsung (e) perawatan sarana dan prasarana dilakukan secara kontinyu kondisional dan berkala serta disesuaikan dengan jenisnya yaitu perawatan gedung perawatan lingkungan dan perawatan perabot atau peralatan (f) pelaporan sarana dan prasarana dilaksanakan setiap tiga bulan sekali (triwulan) dengan merekapitulasi semua laporan kegiatan yang telah dilakukan (g) penghapusan sarana dan prasarana dibedakan menjadi dua yaitu penghapusan barang milik pemerintah dan penghapusan barang bukan milik pemerintah dengan prosedur yang berbeda (2) faktor pendukung dalam proses manajemen sarana dan prasarana adalah (a) penerapan SMM ISO 9001 2008 (b) lahan yang luas (c) memiliki staf khusus bidang sarana dan prasarana dan keterlibatan seluruh personil sekolah (3) faktor penghambat dalam proses manajemen sarana dan prasarana adalah (a) penghapusan sarana dan prasarana yang masih belum maksimal (b) belum adanya ruang khusus bidang sarana dan prasarana (4) upaya mendayagunakan faktor pendukung dalam proses manajemen sarana dan prasarana adalah (a) menjalin komunikasi dan koordinasi dengan baik (b) melakukan perbaikan secara berkelanjutan (c) selalu menerima saran dan kritik (5) upaya mengatasi faktor penghambat dalam proses manajemen sarana dan prasarana adalah (a) melakukan penghapusan sarana dan prasarana yang sudah tidak befungsi secepatnya (b) pengadaan ruang khusus untuk tim sarana dan prasarana. Berdasarkan penelitian ini dapat disarankan kepada (1) kepala SMKN 2 Turen agar melakukan tindakan pemberian penghargaan terhadap kinerja dari personil yang mampu melaksanakan perawatan sarana dan prasarana dengan baik (2) diharapkan tim sarana dan prasarana memberikan penyuluhan terhadap siswa-siswi yang ada dan semua personil sekolah mengenai kesadaran saling memiliki sarana dan prasarana yang ada (3) bagi pihak terkait yaitu Kepala Pangkalan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (LANAL) disarankan mampu menjalin kerjasama yang lebih intensif dan efektif dengan SMKN 2 Turen Kabupaten Malang.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Administrasi Pendidikan (AP) > S1 Administrasi Pendidikan |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 10 Jun 2013 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2013 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/3524 |
Actions (login required)
View Item |