Janah, Siti Nur Janah (2021) Pengaruh komisaris independen, komite audit dan kualitas audit terhadap agresivitas pajak / SITI NUR JANAH. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh komisaris independen komite audit dan kualitas audit terhadap agresivitas pajak. Menggunakan teori keagenan variabel penelitian ini yaitu komisaris independen komite audit dan kualitas audit yang kemudian akan diuji pengaruhnya terhadap agresivitas pajak. Populasi pada penelitian ini adalah perusahaan sub sektor industri dasar dan kimia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2018-2020. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Jumlah sampel diperoleh sebanyak 38 perusahaan. Data yang digunakan adalah data primer berupa laporan keuangan perusahaan. Analisis data penelitian yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial komisaris independen berpengaruh negatif signifikan terhadap agresivitas pajak sedangkan komite audit berpengaruh negatif signifikan terhadap agresivitas pajak. Kualitas audit berpengaruh tidak signifikan terhadap agresivitas pajak. Secara simultan komisaris independen komite audit dan kualitas audit berpengaruh terhadap agresivitas pajak. Keterbatasan penelitian terletak pada teori yang digunakan hanya menjelaskan variable yang digunakan sehingga pada penelitian berikutnya diharapkan dapat dikembangkan dengan variable lainnya.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Akuntansi (AKU) > S1 Akuntansi |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 23 Aug 2021 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2021 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/292616 |
Actions (login required)
View Item |