Pengembangan buku ajar praktikum kimia lingkungan materi uji parameter kualitas air berbasis problem based learning (PBL) / Septian Difa Adinata - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan buku ajar praktikum kimia lingkungan materi uji parameter kualitas air berbasis problem based learning (PBL) / Septian Difa Adinata

Adinata, Septian Difa (2021) Pengembangan buku ajar praktikum kimia lingkungan materi uji parameter kualitas air berbasis problem based learning (PBL) / Septian Difa Adinata. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Ilmu kimia merupakan salah satu bidang ilmu pengetahuan alam yang tidak bisa dipisahkan dari kegiatan eksperimen. Ilmu kimia yang berkembang hingga saat ini didapatkan dari eksperimen yang dilakukan untuk mencari sebuah jawaban atas fenomena yang ada khususnya yang berkaitan dengan komposisi sifat struktur perubahan zat dan energi yang menyertai perubahan zat. Kimia lingkungan (environmental chemistry) merupakan salah satu ilmu kimia yang menjadi mata kuliah bagi mahasiswa jurusan kimia dan pada proses pembelajarannya dapat diterapkan kegiatan praktikum. Berdasarkan hasil observasi dan wawancara buku ajar praktikum kimia lingkungan yang tersedia masih kurang memadai untuk meningkatkan semangat belajar mahasiswa sehingga kegiatan praktikum yang dilakukan berlaku hanya sebatas verifikasi terhadap konsep yang telah diterima mahasiswa pada kelas teori. Oleh karena itu penelitian pengembangan ini bertujuan untuk menghasilkan produk buku ajar praktikum yang inovatif dan mengetahui tingkat kelayakan buku yang dihasilkan. Penelitian ini adalah penelitian pengembangan yang dilakukan untuk menghasilkan buku ajar praktikum. Penelitian pengembangan buku ajar praktikum ini dilakukan dengan mengadaptasi langkah model pengembangan 4-D Thiagarajan. Langkah 4-D tersebut terdiri dari tahap define design develop dan disseminate. Namun pada penelitian ini tidak dilakukan tahap disseminate (penyebaran) karena alasan keterbatasan waktu. Tahap develop (pengembangan) buku ajar dilakukan uji kelayakan produk melalui (1) uji validasi ahli oleh dua dosen kimia dan (2) uji keterbacaan oleh tiga puluh mahasiswa jurusan kimia. Instrumen pengumpulan data menggunakan angket evaluasi validatif yang diisi oleh validator (dosen) dan angket uji keterbacaan yang diisi oleh mahasiswa kimia. Teknik analisis data menggunakan rumus hitung rata-rata dan deskriptif kualitatif. Hasil yang diperoleh dari uji validasi ahli sebesar 3 61 untuk penilaian isi buku dan 3 56 untuk penilaian aspek kebahasaan kegrafisan dan penyajian. Hasil yang diperoleh dari uji keterbacaan sebesar 3 66. Berdasarkan hasil penilaian tersebut produk pengembangan buku ajar praktikum dikategorikan sangat valid (layak).

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Kimia (KIM) > S1 Pendidikan Kimia
Depositing User: library UM
Date Deposited: 27 Sep 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/268280

Actions (login required)

View Item View Item