Amalia, Arini Istidama (2021) Penyelenggaraan program home visit untuk pemahaman orangtua terhadap kecerdasan majemuk Anak di ra ulul albab Jember /Arini Istidama Amalia. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Home Visit merupakan program sekolah dengan mengadakan layanan kunjungan ke rumah orang tua untuk mengenal dan memahami keadaan anak di rumah agar dapat berprestasi dengan baik dan sesuai dengan bakatnya. Seperti halnya di RA Ulul Albab Jember yang menyelenggarakan program home visit untuk membangun silaturrahmi dan meningkatkan intensitas dalam berkomunikasi tentang perkembangan anak. Dari terciptanya program tersebut membuat peneliti ingin memfokuskan penelitian ini pada prosedur pelaksanaan faktor yang mempengaruhi dan evaluasi dalam pelaksanaan program home visit untuk pemahaman orang tua terhdap kecerdasan majemuk anak. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan prosedur pelaksanaan program home visit untuk pemahaman orang tua terhadap kecerdasan majemuk anak di RA Ulul Albab Jember untuk mendeskripsikan faktor yang mempengaruhi pelaksanaan program home visit untuk pemahaman orang tua terhadap kecerdasan majemuk anak di RA Ulul Albab Jember untuk mendeskripsikan evaluasi pelaksanaan program home visit untuk pemahaman orangtua terhadap kecerdasan majemuk anak Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Lokasi penelitian ini dilakukan di RA Ulul Albab yang terletak di daerah Perum Bumi Mangli Permai Blok C16 Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi wawancara dan dokumen. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis model Miles dan Huberman yaitu pengumpulan data reduksi penyajian data dan verifikasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa prosedur pelaksanaan program home visit untuk pemahaman orang tua terhadap kecerdasan majemuk anak di RA Ulul Albab Jember terdiri dari beberapa tahapan yaitu rapat penentuan jadwal kunjungan rumah surat kunjungan rumah untuk orangtua materi kunjungan rumah pelaksanaan kunjungan rumah diskusi guru dan orangtua evaluasi perkembangan anak. Faktor pendukung berupa fasilitas layanan dan kerjasama antara guru dan orangtua. Sedangkan faktor penghambat yang diperoleh yaitu pembagian waktu yang sulit ditetapkan orangtua yang kurang telaten dalam melakukan pengayaan atas solusi yang didapatkan. Tahapan evaluasi home visit. Tahapan ini dilakukan berdasarkan catatan tambahan keluhan mengenai perkembangan anak dan solusi sesuai dengan permasalahan. Namun juga menerapkan evaluasi triwulan guna mengevaluasi hasil pelaksanaan home visit. Dalam penelitian ini dibutuhkan beberapa saran diantaranya bagi ketua yayasan Ulul Albab diharapkan dapat memberikan dukungan dan motivasi kepada kepala RA dan guru dalam terlaksananya program home visit. Kepala RA Ulul Albab diharapkan adanya inovasi terkait kegiatan program home visit dan melakukan komunikasi dan koordinasi dengan semua pihak sehingga memudahkan dalam menjalankan tugas khususnya dalam program home visit. Guru RA Ulul Albab diharapkan untuk selalu aktif terlibat dalam perencanaan pelaksanaan dan evaluasi program home visit. Orangtua siswa RA Ulul Albab diharapkan untuk mendampingi anak dalam menstimulus perkembangan anak agar anak dapat berkembang sesuai dengan tahapan pencapaiannya. Peneliti selanjutnya diharapkan dapat dijadikan sarana referensi terkait pelaksanaan home visit guna meningkatkan kecerdasan majemuk anak.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S2 Pendidikan Anak Usia Dini |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 13 Jul 2021 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2021 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/262915 |
Actions (login required)
View Item |