Perbedaan kemampuan pemecahan masalah pada pembelajaran sistem robotik karena pengaruh model open ended problem dibandingkan model tai (team assisted individualization) dengan metode scaffolding pada Siswa Kelas XI mekatronika SMKN 2 Singosari / Reza Amirul Huda - Repositori Universitas Negeri Malang

Perbedaan kemampuan pemecahan masalah pada pembelajaran sistem robotik karena pengaruh model open ended problem dibandingkan model tai (team assisted individualization) dengan metode scaffolding pada Siswa Kelas XI mekatronika SMKN 2 Singosari / Reza Amirul Huda

Huda, Reza Amirul (2021) Perbedaan kemampuan pemecahan masalah pada pembelajaran sistem robotik karena pengaruh model open ended problem dibandingkan model tai (team assisted individualization) dengan metode scaffolding pada Siswa Kelas XI mekatronika SMKN 2 Singosari / Reza Amirul Huda. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pendidikan merupakan suatu hal yang penting dan pokok untuk dipenuhi dalam upaya meningkatkan taraf hidup bangsa Indonesia agar tidak sampai tertinggal dengan bangsa lain. Adapun tujuan dari pendidikan menjelaskan perubahan apa yang harus terjadi pada siswa sebagai akibat pengajaran yang meliputi perubahan pola berpikir dan tingkah laku siswa. Berdasarkan observasi di Jurusan Mekatronika SMK Negeri 2 Singosari diperoleh guru masih menerapkan pembelajaran yang bersifat konvensional dimana pembelajaran lebih di dominan oleh seorang guru dari pada siswa menjadikan siswa kurang begitu diberikan kesempatan untuk memikirkan dan menemukan konsepnya sendiri. Rancangan penelitian menggunakan dua kelas eksperimen menggunakan pretest posttest. Subjek penelitian yaitu siswa kelas XI Mekatronika 01 dengan jumlah siswa 32 orang sebagai kelompok eksperiem 1 yang diberikan perlakuan model Open Ended Problem dipadu Scaffolding dan kelas XI Mekatronika 02 dengan jumlah siswa 33 orang sebagai kelompok eksperimen 2 dengan perlakuan model Team Asissted Individualization dipadu Scaffolding. Berdasarkan hasil Uji Independet t Test menunjukkan bahwa signifikansi nilai posttest kedua kelas tersebut sebesar 0.004 dimana nilai lebih kecil dari 0.05 dan dapat dikatakan terdapat perbedaan kemampuan pemecahan masalah pada siswa dengan diberi perlakuan model Open Ended Problem dibanding Team Asissted Individualization. Hasil ini ditunjukkan dari beberapa penilaian tes kemampuan pemecahan masalah (1) adanya perbedaan nilai rata-rata posttest pada kedua kelas (2) data terdistribusi normal dan homogen. Kesimpulan dalam penelitian ini yaitu tingkat kemampuan pemecahan masalah siswa dengan diberi perlakuan model Open Ended Problem dipadu Scaffolding dibandingkan siswa yang diberikan perlakuan model Team Asissted Individualization dipadu Scaffolding memiliki perbedaan signifikansi 0.004. sedangkan saran yang dapat dianjurkan pada penelitian selanjutnya adalah kedua model pembelajaran yaitu Open Ended Problem dipadu Scaffolding dan Team Asissted Individualization dipadu Scaffolding dapa digunakan sebagai alternatif pilihan model yang digunakan untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah pada siswa.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Elektro (TE) > S1 Pendidikan Teknik Elektro
Depositing User: library UM
Date Deposited: 18 Jul 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/260728

Actions (login required)

View Item View Item