Smart guided missile menggunakan accelerometer dan gyroscope berbasis metode backpropagation neural network untuk optimal control output feedback. / Kamil Faqih - Repositori Universitas Negeri Malang

Smart guided missile menggunakan accelerometer dan gyroscope berbasis metode backpropagation neural network untuk optimal control output feedback. / Kamil Faqih

Faqih, Kamil (2021) Smart guided missile menggunakan accelerometer dan gyroscope berbasis metode backpropagation neural network untuk optimal control output feedback. / Kamil Faqih. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Setiap negara memiliki kedaulatan dengan wilayah yang berbeda dari segi luas ataupun letak geografisnya. Namun letak gegrafis tidak bisa lepas dari ancaman serangan udara perkembangan teknologi seperti missile surface-to-air yang dapat dikendalikan secara otomatis dengan akurasi yang tinggi dapat diandalkan didunia militer untuk mempertahankan kedaulatan negara dari serangan udara. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem pertahanan udara yang dapat mengendalikan peluru kendali secara otomatis dengan akurasi tinggi. Metode yang tepat dapat memberikan tingkat akurasi yang tinggi dalam mengendalikan missile menuju objek yang ditargetkan. Dengan metode Backpropagation neural network untuk optimal control output feedback dapat mengolah data informasi dari radar untuk mengendalikan pergerakan smart missile dengan tingkat akurasi yang tinggi. Pengendali menggunakan Optimal Control Output Feedback yang dilengkapi dengan lock system serta memanfaatkan accelerometer yang dapat mendeteksi kemiringan missile. dan gyroscope yang dapat mendeteksi kemiringan antara arah target terhadap missile agar dapat mengikuti sasaran dan mengendalikan posisi dan arah missile. Kecepatan manuver target mampu dideteksi dan dikejar dengan akurasi tinggi oleh missile melalui teknologi lock-target system. Sample data berasal dari sinyal dari radar yang terdapat pada area pertahanan dan dari dalam missile. Kecepatan dan akurasi dari pemrosesan data dikalkulasi menggunakan algoritma cerdas yang memiliki tingkat akurasi dan proses perhitungan yang cepat. Pemrosesan data berdampak pada ketelitian pergerakan missile terhadap setiap perubahan posisi dan gerak serta kecepatan target. Peningkatan akurasi manuver pada training pertama sistem dapat mendeteksi 273 fail dengan epoch 1000 sedangkan pada training terakhir sistem dapat mendeteksi 1000 fail dengan 1000 epoch. Sehingga missile dapat dibimbing untuk menghantam target tanpa hambatan pada saat bermanuver.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Elektro (TE) > S2 Teknik Elektro
Depositing User: library UM
Date Deposited: 26 Nov 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/254662

Actions (login required)

View Item View Item