Almaghfuri, Mochammad Tantowi Almaghfuri (2021) Tanggapan pemain tentang program latihan mandiri saat pandemi covid-19 di club sepakbola ikc usia remaja kota batu / Mochammad Tantowi Almaghfuri. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Ringkasan Merebaknya Coronavirus Disease (Covid-19) memberikan imbas yang cukup besar pada semua sektor salah satunya pada sektor olahraga. Adanya covid-19 ini mewajibkan berbagai kegiatan harus mengikuti peraturan pemerintah dan protokol kesehatan. Pada club-club sepakbola harus mengganti latihan rutinnya dengan latihan yang dilakukan di rumah secara mandiri dengan program latihan yang dikirim secara daring ke atlet. Hasil wawancara yang telah peneliti lakukan kepada pelatih club sepakbola IKC Kota Batu mengenai program pelaksanaan latihan selama masa pandemi covid-19 ialah adanya perbedaan waktu latihan dan pelatih juga memberi program latihan mandiri yang dikirim secara daring. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kreatifitas dan keterampilan bermain sepakbola serta tetap menjaga kebugaran fisik dengan latihan permainan fisik sederhana. Tujuan dari penelitian ini adalah mengkaji dan memperoleh informasi mengenai tanggapan pemain tentang program latihan mandiri pada saat pandemi covid-19 pada pemain usia remaja di club sepakbola IKC Kota Batu. Populasi dan sampel adalah usia remaja di club sepakbola IKC Kota Batu yang berjumlah 53 orang. Penelitian ini menggunakan rancangan survei dalam bentuk penelitian deskriptif kuantitatif dan pendekatan yang digunakan berbentuk angket serta menggunakan teknik analisis data statistika deskriptif kuantitatif. Instrumen angket yang digunakan telah dijustifikasi oleh ahli dan hasil analisis uji coba instrumen kepada responden telah memenuhi syarat validitas dan reliabilitas. Hasil analisis diperoleh rata-rata pada aspek potensi 88.68% aspek kegiatan 94.34% dan aspek evaluasi 85.85%. Kesimpulan hasil penelitian tanggapan responden pada (a) aspek potensi dominan responden menyatakan bahwa program latihan mandiri perlu dilaksanakan saat pandemi covid-19 untuk menjaga kondisi fisik teknik keterampilan dasar dan ball feeling pada setiap atlet (b) aspek kegiatan dominan responden menyatakan bahwa program latihan mandiri yang diberikan sangat variatif dan inovatif sehingga pemain semangat dalam mengikuti latihan yang di berikan (c) aspek evaluasi dominan pemain menyatakan bahwa pemain merasa senang dengan adanya program latihan mandiri dan program latihan mandiri perlu diadakan saat pandemi covid-19.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Pendidikan Jasmani dan Kesehatan (PJK) > S1 Pendidikan Jasmani dan Kesehatan |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 18 Jan 2021 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2021 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/198581 |
Actions (login required)
View Item |