Efek treatment musik klasik terhadap konsentrasi membaca pengunjung perpustakaan pusat Universitas Negeri Malang / Christine Nurmala S. - Repositori Universitas Negeri Malang

Efek treatment musik klasik terhadap konsentrasi membaca pengunjung perpustakaan pusat Universitas Negeri Malang / Christine Nurmala S.

Nurmala S, Christine (2021) Efek treatment musik klasik terhadap konsentrasi membaca pengunjung perpustakaan pusat Universitas Negeri Malang / Christine Nurmala S. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Perpustakaan perguruan tinggi merupakan perpustakaan yang berada di perguruan tinggi dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan akademisi dan mahasiswa dalam mencari bahan pustaka. Perpustakaan identik dengan citranya yang membosankan sepi dan kaku. Inovasi untuk membuat suasana perpustakaan lebih hidup dan konsentrasi membaca pengunjung dapat terpusat adalah dengan adanya pemutaran musik. Musik mampu mengaktifkan kinerja otak kanan pengunjung sehingga tidak mudah bosan dan mengantuk. Salah satu jenis musik yang dapat diputar di perpustakaan untuk mengubah suasana adalah musik klasik. Musik klasik dipercaya mampu meningkatkan konsentrasi perhatian menghilangkan kelelahan atau kejenuhan serta dapat meningkatkan kecerdasan. Berkaitan dengan itu maka peneliti tertarik dengan pembahasan mengenai efek treatment musik klasik terhadap konsentrasi membaca. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada atau tidaknya dan seberapa besar pengaruh musik klasik terhadap konsentrasi membaca pengunjung Perpustakaan Pusat Universitas Negeri Malang guna menindak lanjuti penelitian dari Nico Waas pada tahun 2017 yang berjudul Pengaruh Musik terhadap Kenyamanan Membaca Mahasiswa di Perpustakan ISI Yogyakarta. Pendekatan penelitian ini yaitu kuantitatif eksperimen dengan bentuk asosiatif. Desain eksperimen dalam penelitian ini adalah pre-experimental dengan bentuk one-shot case study. Populasi dalam penelitian ini yaitu pengunjung perpustakaan yang hadir pada saat eksperimen berlangsung dengan jumlah tidak diketahui. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah accidental sampling dengan jumlah sampel yang diperoleh sebanyak 100 responden. Instrumen penelitian yang digunakan adalah kuisioner yang dibagikan kepada pengunjung dalam bentuk lembaran kertas. Analisis data dilakukan menggunakan analisis regresi linier sederhana dan uji korelasi. Hasil uji korelasi menunjukkan nilai koefisien korelasi sebesar 0 241 dan nilai signifikansi sebesar 0 016. Artinya terdapat hubungan positif antara musik klasik dan konsentrasi membaca pengunjung. Hasil analisis regresi linier sederhana menunjukkan nilai signifikansi sebesar 0 016 dan nilai koefisien determinasi sebesar 0 058. Artinya musik klasik berpengaruh baik terhadap konsentrasi membaca pengunjung. Pengaruh musik klasik terhadap konsentrasi membaca pengunjung adalah sebesar 5 8%. Kesimpulan dari penelitian ini adalah musik klasik memberikan pengaruh positif dan signifikan terhadap konsentrasi membaca pengunjung Perpustakaan Pusat Universitas Negeri Malang. Berdasarkan kesimpulan tersebut peneliti menyarankan kepada UPT Perpustakaan Pusat Universitas Negeri Malang agar membuat suasana yang lebih mendukung kegiatan pengunjung salah satunya dengan memutarkan musik klasik pada saat jam kunjung perpustakaan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Seni dan Desain (SED) > S1 Pendidikan Seni Tari dan Musik
Depositing User: library UM
Date Deposited: 02 Nov 2021 04:29
Last Modified: 09 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/193990

Actions (login required)

View Item View Item