Handayani, Rima Handayani (2021) Studi eksplanatori digital skill, economic literacy, financial technology, dan price behaviour yang dimoderasi oleh pelatihan pemerintah terhadap perdagangan elektronik di pasar tradisional kota malang / Rima Handayani. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Era revolusi industry 4.0 mendorong terjadinya digitalisasi di berbagai bidang kehidupan begitu pula di bidang ekonomi. Semakin berkembangnya teknologi menjadikan terbentuknya ekonomi baru yang disebut sebagai era ekonomi digital dimana perdagangan elektronik merupakan salah satu bentuk dari ekonomi digital tersebut. Saat ini perdagangan elektronik semakin gencar digalakkan dan sudah merambah pada pasar tradisional di berbagai daerah termasuk juga pasar tradisional di Kota Malang. Perdagangan elektronik di kota Malang sendiri diwadahi dengan website pasar rakyat kerjasama antara pemerintah kota Malang dan Bank Rakyat Indonesia (BRI). Dengan adanya pengembangan perdagangan elektronik di pasar tradisional ini diharapkan para pedagang tetap survive dalam menghadapi pandemi covid-19 dan mampu bersaing di dunia usaha. Untuk memasuki era peradagangan elektronik tersebut maka dibutuhkan adanya digital skill literasi ekonomi financial technology dan price behaviour yang akan diperkuat dengan pelatihan dari pemerintah. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis penelitian eksplanasi. Tujuan ldari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh digital skill economic literacy financial technology dan price behaviour yang dimoderasi oleh pelatihan pemerintah terhadap perdagangan elektronik di pasar tradisional Kota Malang. Populasi penelitian ini terdiri dari 369 pedagang pasar tradisional Kota Malang yang tergabung dalam website pasar rakyat BRI. Sampel dihitung dengan menggunakan Teknik Slovin sehingga di dapatkan sampel sebanyak 192 pedagang. Penelitian ini menggunakan data primer yang diambil langsung melalui kuisioner dan data sekunder yang didapatkan dari website pasar rakayat. Pengujian instrument yang digunakan adalah uji validitas dan reliabilitas. Analisis data menggunakan Uji Asumsi Klasik yang meliputi uji normalitas uji heterokedastisitas dan uji multikolinearitas. Uji hipotesis dilakukan dengan uji Moderated Regression Analysis (MRA) dengan pengambilan keputusan melalui uji Koefisien Determinasi (R Square) dan uji Parsial (Uji t). Hasil penelitian menunjukkan bahwa digital skill economic literacy financial technology dan price behaviour berpengaruh positif signifikan terhadap perdagangan elektronik. Penelitian ini sekaligus membuktikan bahwa pelatihan pemerintah dapat menjadi variabel quasi moderator yang dapat memperkuat pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen. Selain itu pelatihan pemerintah juga dapat menjadi variabel independent untuk perdagangan elektronik yang dibuktikan bahwa pelatihan pemerintah berpengaruh positif signifikan terhadap perdagangan elektronik. Namun pelatihan pemerintah tidak mampu menjadi variabel quasi moderator untuk price behaviour. Hal ini dibuktikan dengan ketidakmampuan pelatihan pemerintah dalam memperkuat atau memperlemah hubungan anatar price behaviour terhadap perdagangan elektronik. Hal ini dikarenakan dalam penentuan harga barang atau jasa yang ditawarkan oleh para pedagang pasar tradisional tidak dapat ditingkatkan melalui pelatihan yang diadakan oleh pemerintah. Pedagang pasar tradisional memiliki kecenderungan untuk menentukan harga barangnya sendiri dengan berbagai pertimbangan seperti pertimbangan dalam biaya dan juga pertimbangan dengan melihat penentuan harga dari para pesaingnya. Peneliti selanjutnya diharapkan dapat menggunakan variabel-variabel lain dalam mengukur perdagangan elektronik serta dapat menggunakan variabel lain untuk dijadikan sebagai variabel moderasi yang tentunya disesuaikan dengan karakteristik dari subyek yang diteliti. Selain itu untuk membuat penelitian menjadi semakin akurat peneliti selanjutnya juga dapat menggunakan kombinasi metode seperti menambahkan metode wawancara dan observasi langsung.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S2 Pendidikan Ekonomi |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 30 Sep 2021 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2021 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/161820 |
Actions (login required)
View Item |