Analisis bentuk-bentuk jumlah ismiyah dalam kitab "Washoya al-abai li al-abnai" karangan Muhammad Syakir / Budiono - Repositori Universitas Negeri Malang

Analisis bentuk-bentuk jumlah ismiyah dalam kitab "Washoya al-abai li al-abnai" karangan Muhammad Syakir / Budiono

Budiono (2013) Analisis bentuk-bentuk jumlah ismiyah dalam kitab "Washoya al-abai li al-abnai" karangan Muhammad Syakir / Budiono. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci bentuk Jumlah Ismiyah kitab Washaya Al-Abai Li Al-Abnai Ilmu Nahwu atau sintaksis bahasa Arab adalah salah satu materi kajian gramatika bahasa Arab dalam membantu meningkatkan keterampilan berbahasa berkomunikasi dengan menggunakan bahasa Arab dan juga dalam menyusun buku teks bahasa Arab. Penelitian ini fokus pada sub bagian dari materi Nahwu (Sintaksis bahasa Arab) yaitu berupa analisis bentuk-bentuk Jumlah Ismiyah dengan alasan yang pertama penyusunan kalimat bahasa Arab baik menyimak membaca menulis dan berbicara disusun dengan dua cara yaitu pertama berbentuk jumlah ismiyah dan kedua jumlah fi liyah yang kedua bahasa Arab sebagai alat komunikasi pasti tersusun dari salah satu dua bentuk jumlah Ismiyah atau Fi liyah. Sesuai dengan judul penelitian ini peneliti fokus pada kajian Jumlah Ismiyah bukan Jumlah Fi liyah karena dalam kajian Jumlah Ismiyah termasuk di dalamnya adalah kajian tentang jumlah fi liyah jadi penulis tidak menampilkan kata jumlah fi liyah dalam judul karna jumlah ismiyah sudah mewakili jumlah fi liyah dalam pembahasannya. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh deskripsi bentuk-bentuk jumlah ismiyah pada kitab Washaya Al-Abai Li Al-Abnai yang meliputi bentuk mubtada bentuk khabar dan bentuk susunan jumlah ismiyah. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif. Sumber data pada penelitian ini adalah kitab Washaya Al-Abai Li Al-Abnai karya Muhammd Syakir. Data berupa bentuk-bentuk jumlah ismiyah yang meliputi bentuk mubtada bentuk khabar dan bentuk susunan jumlah ismiyah. Pedoman analisis dokumen digunakan sebagai instrumen penelitian sedangkan teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan teknik dokumenter atau disebut dengan analisis isi. Berdasarkan hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa bentuk-bentuk mubtada pada kitab WALA meliputi 1) mubtada isim dhamir berjumlah 129 2) mubtada isim alam (isim nama) sebanyak 24 3) mubtada isim mawshul sebanyak 4 4) mubtada isim isyarah sebanyak 11 5) Mubtada Isim yang diawali Al ta rifiyah sebanyak 40 6) Mubtada isim yang dimudlofkan pada salah satu isim ma rifah sebanyak 44. Diantara keenam bentuk mubtada tersebut yang paling banyak adalah mubtada isim dhamir sebanyak 129 bentuk. Khabar terbagi menjadi dua yaitu yang pertama khabar mufrad yang berjumlah 122 bentuk. Kedua khabar ghairu mufrad yang meliputi jumlah fi liyah yang berjumlah 73 jumlah ismiyah sebanyak 6 jar majrur berjumlah 42 dan zharaf berjumlah 8. Diantara keempat khabar gairu mufrad yang paling banyak adalah Jumlah fi liyah sebanyak 73 bentuk yang terbagi menjadi 2 yaitu fi il madhi dan fi il mudhari Susunan jumlah ismiyah terdapat 252 bentuk kalimat yang terbagi menjadi dua yaitu yang pertama taqdimu al mubtada wa ta khiru al khabar berjumlah 243 dan yang kedua taqdimu al khabar wa ta khiru al mubtada sebanyak 9. Peneliti menyarankan hendaknya para pengajar dapat mengembangkan materi tentang jumlah ismiyah secara lebih menarik dan tidak monoton para pemelajar/mahasiswa diharapkan dapat menambah pengetahuan tentang struktur kalimat terkait jumlah ismiyah pada kitab lain yang menggunakan bahasa Arab yang mudah dipahami dan para peneliti ilmu sintaksis bahasa Arab hendaknya melakukan penelitian lebih lanjut tentang jumlah ismiyah agar mendapatkan hasil yang lebih baik.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Sastra Arab (ARA) > S1 Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: library UM
Date Deposited: 21 Mar 2013 04:29
Last Modified: 09 Sep 2013 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/11247

Actions (login required)

View Item View Item