Pengembangan media pembelajaran ÔÇ£Jelajah PetaÔÇØ tema Tanah Airku anak Kelompok B dalam pembelajaran kognitif bagi pengetahuan Keberagaman Budaya Indonesia / Desty Dhita Darawerti - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan media pembelajaran ÔÇ£Jelajah PetaÔÇØ tema Tanah Airku anak Kelompok B dalam pembelajaran kognitif bagi pengetahuan Keberagaman Budaya Indonesia / Desty Dhita Darawerti

Darawerti, Desty Dhita (2018) Pengembangan media pembelajaran ÔÇ£Jelajah PetaÔÇØ tema Tanah Airku anak Kelompok B dalam pembelajaran kognitif bagi pengetahuan Keberagaman Budaya Indonesia / Desty Dhita Darawerti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Darawerti Desty Dhita. 2018. Pengembangan Media Pembelajaran Jelajah Peta pada Tema Tanah Airku dalam Pembelajaran Kognitif Anak Kelompok B Bagi Pengetahuan Keberagaman Budaya Indonesia. Skripsi Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Drs. I Wayan Sutama M.Pd. (2) Sandy Tegariyani Putri S. S.Pd. M.Pd Kata Kunci Media Pembelajaran Peta Studi Sosial Kognitif Anak Usia Dini. Pembelajaran pada anak usia dini tidak dapat dipisahkan dari lingkungan sosialnya. Salah satu faktor yang mempengaruhi proses belajar adalah budaya. Pemanfaatan peta untuk mengenalkan budaya dalam tema tanah airku dapat digunakan sebagai alternatif media dalam menyampaikan materi sehingga dapat membantu kelancaran pembelajaran. Keterbatasan media di salah satu sekolah berdasarkan hasil observasi menjadi dasar permasalahan ketika anak mengalami kesulitan dalam memahami informasi mengenai rumah adat di Indonesia yang disampaikan oleh guru. Tujuan penelitian ini yaitu menghasilkan media pembelajaran visual Jelajah Peta yang efektif efisien dan menarik pada tema tanah airku anak kelompok B bagi pengetahuan keberagaman budaya Indonesia. Penelitian dan pengembangan ini menggunakan model pengembangan dari Borg and Gall dengan langkah seperti penelitian dan pengumpulan informasi perencanaan pengembangan format produk awal uji coba lapangan awal revisi produk uji coba lapangan dan penyempurnaan produk hasil uji lapangan. Uji coba lapangan kecil dilakukan di TK Aisyiyah Bustanul Athfal 7. Uji coba lapangan besar dilakukan di TK Aisyiyah Bustanul Athfal 26 TK Permata Bunda TK Yalawidya dan TK Islam Al-Ghoniyyu. Hasil validasi ahli media sebesar 90.08% ahli materi sebesar 85.99% ahli pembelajaran sebesar 91.00%. Komponen yang ada pada media pembelajaran Jelajah Peta adalah (1) peta Indonesia menyajikan enam pulau terbesar dengan warna berbeda (2) buku petunjuk penggunaan digunakan sebagai pedoman (3) kartu pulau sebagai petunjuk nama-nama lima pulau terbesar dan satu kepulauan terbesar di Indonesia (4) kartu budaya diberi warna sesuai dengan letak pulau asalnya. Media pembelajaran Jelajah Peta efektif efisien dan menarik untuk digunakan dan memberikan inovasi dalam membantu melaksanakan kegiatan belajar. Media pembelajaran Jelajah Peta diharapkan dalam beberapa waktu ke depan terdapat peneliti-peneliti yang lain lebih mengenalkan budaya-budaya lain yang lebih banyak karena media ini sangat dibutuhkan dan memiliki tingkat keberhasilan yang layak untuk digunakan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 08 Jun 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/8555

Actions (login required)

View Item View Item