Efektivitas model learning cycle 5E berkonteks SSI terhadap pengetahuan epistemik dan kemampuan scientific explanation pada siswa kelas Xi materi Hidrolisis Garam dan Larutan Penyangga / Dyah Puspitasari Ningthias - Repositori Universitas Negeri Malang

Efektivitas model learning cycle 5E berkonteks SSI terhadap pengetahuan epistemik dan kemampuan scientific explanation pada siswa kelas Xi materi Hidrolisis Garam dan Larutan Penyangga / Dyah Puspitasari Ningthias

Ningthias, Dyah Puspitasari (2018) Efektivitas model learning cycle 5E berkonteks SSI terhadap pengetahuan epistemik dan kemampuan scientific explanation pada siswa kelas Xi materi Hidrolisis Garam dan Larutan Penyangga / Dyah Puspitasari Ningthias. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

vi RINGKASAN Ningthias D. P. 2018. Efektivitas Model Learning Cycle 5E Berkonteks SSI pada Siswa Kelas XI Materi Hidrolisis Garam dan Larutan Penyangga. Tesis Program Studi Pendidikan Kimia Fakultas Pascasarjana Universitas Negeri Malang.Pembimbing (I) Prof. Sri Rahayu M.Ed. Ph.D. (II) Dr. Hj. Fauziatul fajaroh M.S. Kata Kunci learning cycle 5E SSI scientific explanation pengetahuan epistemik Literasi sains merupakan kemampuan seseorang untuk menghubungkan masalah-masalah yang terkait sains dengan ide-ide sains sebagai masyarakat yang reflektif. Literasi sains dapat diperoleh siswa melalui pembelajaran sains. Salah satu aspek literasi sains adalah hakikat sains/ nature of scinece (NOS). Hakikat sains dapat dieksplisitkan pada pembelajaran sains khususnya pada pembelajaran kimia. Konsep kimia dapat membantu menjelaskan fenomena di alam namun siswa menganggap kimia sebagai mata pelajaran yang sulit. Kesulitan siswa dalam memahami kimia karena siswa tidak menemukan relevansi ilmu kimia dengan kehidupan siswa dan kurang efektifnya model pembelajaran yang diterapkan guru selama proses pembelajaran. Untuk itu dibutuhkan model pembelajaran yang efektif yakni model pembelajaran yang mengarahkan siswa untuk melakukan kegiatan penyelidikan sehingga siswa dapat lebih aktif membangun konsep. Model pembelajaran yang dapat digunakan yakni model learning cycle 5E. Siswa akan lebih tertantang apabila menyelidiki masalah yang tidak hanya diselesaikan dengan hafalan salah satunya yakni masalah terkait SSI. SSI dapat diterapkan sebagai konteks pada model learning cycle 5E. Model learning cycle 5E berkonteks SSI dapat membantu siswa memahami bagaimana proses ilmu pengetahuan dibangun melalui kegiatan penyelidikan pada isu-isu kontroversial. Siswa dapat memberikan penjelasan ilmiah pada isu-isu kontroversial sehingga siswa dapat memecahkan isu-isu tersebut dengan memberikan solusi yang tepat. Berdasarkan uraian diatas maka tujuan penelitian adalah menguji efektivitas model learning cycle 5E berkonteks SSI model learning cycle 5E dan model konvensional terhadap pengetahuan epistemik dan kemampuan scientific explanation siswa pada materi hidrolisis garam dan larutan penyangga. Rancangan penelitian ini menggunakan eksperimen semu dengan pengumpulan data postes. Subjek penelitian adalah siswa kelas XI di sebuah SMAN di kota Malang yakni kelas XI E4 sebagai kelas eksperimen I XI F4 sebagai kelas eksperimen II dan kelas XI H4 sebagai kelas kontrol. Pada kelas vii eksperimen I siswa dibelajarkan dengan model learning cycle 5E berkonteks SSI kelas eksperimen II dibelajarkan dengan model learning cycle 5E sedangkan kelas kontrol dibelajarkan dengan model konvensional (verifikasi). Instrumen penelitian terdiri atas instrumen perlakuan dan instrumen pengukuran. Instrumen perlakuan terdiri dari silabus RPP dan LKS materi hidrolisis garam dan larutan penyangga sedangkan instrumen pengukuran terdiri dari soal tes pengetahuan epistemik dan kemampuan scientific explanation. Instrumen yang digunakan telah divalidasi oleh ahli. Instrumen pengetahuan epistemik terdiri dari 9 soal pilihan ganda yang memiliki reliabilitas 0 67 sedangkan kemampuan scientific explanation terdiri dari 4 soal uraian yang memiliki reliabilitas 0 85. Analisis data penelitian menggunakan analisis varian (ANOVA) dengan bantuan IBM SPSS 25 for windows pada taraf signifikan 95% ( 945 0 05). Hasil penelitian menunjukkan bahwa model learning cycle 5E berkonteks SSI lebih efektif untuk meningkatkan pengetahuan epistemik dan kemampuan scientific explanation. Keefektifan model learning cycle 5E berkonteks SSI dapat dilihat dari nilai pengetahuan epistemik dan skor kemampuan scientific explanation siswa. Siswa yang dibelajarkan learning cyle 5E berkonteks SSI memiliki pengetahuan epistemik dan kemampuan scientific explanation lebih tinggi dibandingkan siswa yang dibelajarkan model learning cycle 5E dan model konvensional. Implikasi dari penelitian ini adalah pembelajaran kimia dengan menggunakan model learning cycle 5E dengan menggunakan topik SSI dapat membantu siswa dalam membangun pengetahuan epistemik dan meningkatkan kemampuan menyajikan scientific explanation.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Kimia (KIM) > S2 Pendidikan Kimia
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 03 Jul 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/60208

Actions (login required)

View Item View Item