Peningkatan keterampilan passing sepakbola menggunakan metode drill bervariasi pada peserta ekstrakurikuler sepakbola di SMK Brantas Kabupaten Malang / Nurul Alam - Repositori Universitas Negeri Malang

Peningkatan keterampilan passing sepakbola menggunakan metode drill bervariasi pada peserta ekstrakurikuler sepakbola di SMK Brantas Kabupaten Malang / Nurul Alam

Alam, Nurul (2018) Peningkatan keterampilan passing sepakbola menggunakan metode drill bervariasi pada peserta ekstrakurikuler sepakbola di SMK Brantas Kabupaten Malang / Nurul Alam. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

i ABSTRAK Alam Nurul. 2018. Peningkatan Keterampilan Passing Sepakbola Menggunakan Metode Drill Bervariasi Pada Peserta Ekstrakurikuler Sepakbola Di SMK Brantas Kabupaten Malang. Skripsi Jurusan Pendidikan Jasmani Dan Kesehatan Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Usman Wahyudi S.Pd M.Pd. (II) Febrita Paulina Haynoek S.Pd M.Pd. Kata Kunci Metode Drill Teknik Dasar Passing Sepakbola. Sepakbola adalah permainan beregu yang dimainkan oleh dua kelompok yang masing-masing kelompok berjumlah sebelas pemain inti. Permainan sepakbola mengutamakan kerja sama tim serta berusaha memasukkan bola ke gawang lawan sebanyak-banyaknya dan mempertahankan gawang sendiri agar tidak kemasukan. Berdasarkan hasil observasi awal diperoleh hasil bahwa tingkat keberhasilan penguasaan teknik dasar passing sepakbola siswa ekstrakurikuler sepakbola SMK Brantas Kabupaten Malang masih belum baik masih ditemukan beberapa kesalahan dalam passing bolapada tahap awalan tumpuan kaki perkenaan bola pandangan mata follow through dan arah bola. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan keterampilan teknik dasar Passing sepakbola menggunakan metode drill bervariasi. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan olahraga dengan pendekatan deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah 20 peserta putra ekstrakurikuler sepakbola SMK Brantas Kabupaten Malang. Penelitian tindakan olahraga ini dilakukan melalui tiga siklus dimana tiap siklus terdiri dari tahap yaitu (1) perencanaan (2) pelaksanaan (3) pengamatan (4) refleksi. Dalam penelitian ini siklus 1 dan siklus 2 dilakukan masing-masing 3 kali pertemuan. Dan siklus 3 yaitu 2 kali pertemuan. Hasil persentase keberhasilan siswa dalam teknik dasar passing dalam permainan sepakbola setelah diberikan tindakan dari siklus 1 siklus 2 dan siklus 3 hasilnya pada tiap-tiap indikator sudah terjadi peningkatan dari indikator awalan 88 3% tumpuan kaki 83 3 perkenaan bola 85% pandangan mata 88 3% follow through 88 3%. Dan arah bola 83 3%. Kesimpulan yang diperoleh dalam penelitian ini adalah metode drill dapat meningkatkan keterampilan teknik dasar passing siswa ekstrakurikuler sepakbola SMK Brantas Kabupaten Malang. Saran hasil penelitian ini pelatih dapat menggunakan metode drill untuk meningkatkan teknik dasar passing serta dapat digunakan siswa ekstrakurikuler sepakbola sebagai pengetahuan baru mengenai bentuk-bentuk latihan teknik dasar passing.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Pendidikan Jasmani dan Kesehatan (PJK) > S1 Pendidikan Jasmani dan Kesehatan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 12 Sep 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/50569

Actions (login required)

View Item View Item