Pengembangan bahan ajar pada mata pelajaran jaringan dasar Paket Keahlian TKJ Sekolah Menengah Kejuruan / Arifiati Fitri Anggraini - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan bahan ajar pada mata pelajaran jaringan dasar Paket Keahlian TKJ Sekolah Menengah Kejuruan / Arifiati Fitri Anggraini

Anggraini, Arifiati Fitri (2018) Pengembangan bahan ajar pada mata pelajaran jaringan dasar Paket Keahlian TKJ Sekolah Menengah Kejuruan / Arifiati Fitri Anggraini. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

i ABSTRAK Anggraini Arifiati Fitri. 2018. Pengembangan Bahan Ajar Pada Mata Pelajaran Jaringan Dasar Paket Keahlian TKJ Sekolah Menengah Kejuruan. Jurusan Teknik Elektro Program Studi S1 Pendidikan Teknik Informatika Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Dr. Ir. H. Syaad Patmanthara M.Pd. (2) Dila Umnia Soraya S.Pd. M.Pd. Kata Kunci Pengembangan Buku Digital Jaringan Dasar. Peneliti melakukan observasi di SMKN 1 Lumajang dengan media wawancara kepada guru. Hasil wawancara tersebut diperoleh bahwa Tahun 2013 Awal kurikulum baru yaitu Kurikulum 2013 yang menggantikan kurikulum tingkat satuan pendidikan (KTSP). Kurikulum 2013 Sekolah Menengah Kejuruan program keahlian Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) terdapat mata pelajaran baru salah satunya adalah mata pelajaran jaringan dasar. Sebagai materi baru tentunya bahan ajar yang tepat belum tersedia sehingga siswa kesulitan dalam belajar. Siswa hanya belajar dari penjelasan guru dan tidak memiliki buku pegangan yang sesuai. Hal ini membuat guru harus menentukan sumber belajar yang tepat bagi siswa dan mengupayakan alternatif pembelajaran yang dapat meningkatkan pemahaman siswa. Salah satu alternatif guru dalam memperoleh sumber belajar adalah BSE. Ditijnau dari situs resmi BSE buku mata pelajaran jaringan dasar belum ada. BSE sendiri masih memakai KTSP sehingga tidak sesuai dengan Mata Pelajaran Jaringan Dasar. Hal ini menyebabkan kesulitan dalam proses pembelajaran baik siswa maupun guru. Untuk memudahkan siswa dalam mempelajari materi. Perlu dikembangkan sebuah bahan ajar Mata Pelajaran Jaringan Dasar yang sesuai dan mencakup kegiatan pembelajaran. Tujuan pengembangan ini untuk mengembangkan bahan ajar Mata Pelajaran Jaringan Dasar Kelas X Semester I Program Keahlian TKJ SMKN 1 Lumajang. Bahan ajar dikembangkan untuk mengatasi keterbatasan bahan ajar dan membantu siswa dalam mencapai ketuntasan belajar. Produk bahan ajar disusun berdasarkan model pendekatan ilmiah yaitu pembelajaran yang mengembangkan tiga ranah antara lain sikap keterampilan dan pengetahuan. Sehingga dapat membentuk siswa yang aktif kritis dan kreatif. Berdasarkan hasil penelitian dan analisis data maka didapatkan presentase hasil validasi dari ahli materi sebesar 86 11% yang tergolong sangat valid hasil validasi media dari ahli media sebesar 91 66% yang tergolong sangat valid hasil uji coba kelompok kecil sebesar 85 16% yang terglong sangat valid dan hasil uji coba kelompok besar sebesar 85 31% yang tergolong sangat valid. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan buku digital komputer dan jaringan dasar sangat valid dan layak digunakan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Elektro (TE) > S1 Pendidikan Teknik Informatika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 28 Dec 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/46545

Actions (login required)

View Item View Item