Subordinat perempuan dalam masyarakat sebagai inspirasi penciptaan karya seni lukis representasional / Fika Khoirunnisa - Repositori Universitas Negeri Malang

Subordinat perempuan dalam masyarakat sebagai inspirasi penciptaan karya seni lukis representasional / Fika Khoirunnisa

Khoirunnisa, Fika (2018) Subordinat perempuan dalam masyarakat sebagai inspirasi penciptaan karya seni lukis representasional / Fika Khoirunnisa. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Khoirunnisa Fika. 2018. Subordinat Perempuan Dalam Masyarakat Sebagai Inspirasi Penciptaan Karya Seni Lukis Representasional. Skripsi Jurusan Seni dan Desain Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang. Pembimbing Drs. Triyono Widodo M.Sn. Kata Kunci Posisi Subordinat Perempuan Penciptaan Karya Seni Lukis Representaional. Posisi subordinat merupakan cara pandang yang menempatkan perempuan pada posisi nomor dua atau inferior. Pandangan bahwa perempuan merupakan manusia inferior mendorong perempuan ke posisi subordinat dan mengakibatkan berbagai bentuk ketidakadilan dan penindasan. Namun pada saat ini kesadaran manusia akan hal tersebut masih sangatlah rendah. Oleh karena itu pencipta melakukan penciptaan karya seni lukis representasional sebagai upaya untuk menumbuhkan sikap saling menghargai dan menghormati antar sesama serta upaya menumbuhkan kepedulian terhadap kesetaraan gender. Bedasarkan dari permasalahan tersebut pencipta menjadikannya sumber ide atau gagasan dalam penciptaan karya seni lukis representasional. Metode penciptaan yang digunakan menggunakan metode Alma Hawkins yang memiliki tiga tahapan yaitu eksplorasi berupa kegiatan pengamatan terhadap hal-hal yang berkaitan dengan unsur tematik yang akan diangkat. Kemudian eksperimentasi berupa pembentukan beberapa rancangan yang diseleksi untuk diwujudkan dan dipakai sebagai acuan dalam penciptaan karya. Serta pembentukan berupa penerapan sketsa pada bidang kanvas. Penciptaan ini menghasilkan 6 karya seni lukis representasional yang berjudul Hentikan Budaya Pemerkosaan Hak Atas Tubuh Kekerasan Verbal Stockholm Syndrome Inkubator dan Stigma dengan media estetik berupa titik garis bentuk dan ruang warna serta tekstur sebagai simbolisasi dari konsep. Berdasarkan hasil penciptaan ini diharapkan dapat memberikan pengalaman baru kepada pencipta maupun orang lain dalam mempelajari karya seni lukis representasional bertema subordinat perempuan sehingga diharapkan dapat menambah wawasan kepada masyarakat tentang paham kesetaraan gender sehingga dapat terjalin sebuah hubungan humanis yang saling menghargai dan menghormati sesama.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Seni dan Desain (SED) > S1 Pendidikan Seni Rupa
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 19 Mar 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/13144

Actions (login required)

View Item View Item