Peran pendidikan ekonomi pada pengrajin dupa ratus di Desa Dalisodo Kecamatan Wagir Kabupaten Malang / Achmad Maulana Adyaksa - Repositori Universitas Negeri Malang

Peran pendidikan ekonomi pada pengrajin dupa ratus di Desa Dalisodo Kecamatan Wagir Kabupaten Malang / Achmad Maulana Adyaksa

Adyaksa, Achmad Maulana (2020) Peran pendidikan ekonomi pada pengrajin dupa ratus di Desa Dalisodo Kecamatan Wagir Kabupaten Malang / Achmad Maulana Adyaksa. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

RINGKASAN Adyaksa Achmad Maulana 2019. Peran Pendidikan Ekonomi Pada Pengrajin Dupa Ratus di Desa Dalisodo Kecamatan Wagir Kabupaten Malang. Tesis Jurusan Pendidikan Ekonomi Program Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Hari Wahyono M.Pd (2) Dr. Cipto Wardoyo S.E. M.Pd M.Si. Ak CA Kata Kunci pendidikan ekonomi pengrajin dupa ratus pendidikan informal pendidikan nonformal Desa Dalisodo merupakan desa sebagai penyuplai dupa ratus di Kabupaten Malang. Banyaknya pengrajin dupa ratus yang berada di desa tersebut disebabkan karena banyaknya permintaan dari pulau Bali. Dengan banyaknya pesanan hingga saat ini perekonomian masyarakat di desa Dalisodo terus meningkat. Usaha tersebut hanya bermula dari usaha kecil rumahan. Jumlah pengrajin dupa ratus sekitar 25 UMKM dengan jumlah 350 pekerjanya. Peneliti sangat ingin mendalami fenomena tentang perubahan pekerjaan yang terjadi di masyarakat desa Dalisodo dengan semakin banyaknya pengrajin dupa ratus setiap tahunnya. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui peran pendidikan ekonomi kegiatan ekonomi dan tingkat pendapatan ekonomi secara lebih dalam pada pengrajin dupa ratus di desa Dalisodo. Metode dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data dengan observasi wawancara dan dokumentasi. Jenis penelitian ini adalah fenomenologi yaitu dengan melihat potret atau keadaan pengrajin dupa ratus di desa Dalisodo. Sumber data di dapat dari informan yaitu para pengrajin dupa ratus di desa Dalisodo. Hasilnya pengrajin dupa ratus di desa Dalisodo tidak semuanya memiliki latar pendidikan formal yang tinggi sehingga sumber daya manusia masih tergolong sedang. Rendahnya kesadaran dan pemahaman pengrajin terhadap pendidikan ekonomi mengakibatkan kurangnya penerapan pendidikan ekonomi dalam lingkungan keluarga dan lingkungan kegiatan produksi industrinya.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S2 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 24 Jan 2020 04:29
Last Modified: 09 Sep 2020 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/113141

Actions (login required)

View Item View Item