Implementasi standar sarana dan prasarana di TK se-Kecamatan Pasirian Kabupaten Lumajang / Yuni Eka Wulandari - Repositori Universitas Negeri Malang

Implementasi standar sarana dan prasarana di TK se-Kecamatan Pasirian Kabupaten Lumajang / Yuni Eka Wulandari

Wulandari, Yuni Eka (2020) Implementasi standar sarana dan prasarana di TK se-Kecamatan Pasirian Kabupaten Lumajang / Yuni Eka Wulandari. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Wulandari Yuni Eka. 2018. Implementasi Standar Sarana dan Prasarana di TK se-Kecamatan Pasirian Kabupaten Lumajang. Skripsi Jurusan Kependidikan Sekolah Dasar dan Pra Sekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. I Wayan Sutama M.Pd (II) Evania Yafie S.Pd. M.Pd. Kata Kunci Taman Kanak-kanak sarana prasarana Implementasi standar sarana dan prasarana merupakan suatu keadaan yang menunjukkan sejauh mana rencana dapat tercapai berdasarkan kriteria pengadaan sarana dan prasarana di lembaga PAUD. Implementasi standar sarana dan prasarana dilihat dari ketersediaan sarana dan prasarana lembaga. Sarana pendidikan merupakan segala sesuatu yang dapat dipakai sebagai alat atau media dalam mencapai tujuan pembelajaran. Prasarana pendidikan merupakan segala sesuatu guna memperlancar proses pembelajaran. Berkaitan dengan hal tersebut sarana dan prasarana dapat terselenggara apabila sesuai dengan standar yang telah ditetapkan. Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk menjelaskan implementasi standar sarana dan prasarana di TK se-Kecamatan Pasirian Kabupaten Lumajang. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian deskriptif kuantitatif. Penelitian ini dilakukan di TK se-Kecamatan Pasirian Kabupaten Lumajang dengan responden kepala sekolah sebanyak 36. Teknik pengumpulan data ini menggunakan angket tertutup. Analisis data penelitian ini terdiri atas (1) menentukan skor (2) menentukan besarnya persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) sarana pendidikan di TK se-Kecamatan Pasirian kurang sesuai dengan standar (2) prasarana pendidikan di TK se-Kecamatan Pasirian kurang sesuai dengan standar. Saran penelitian ini adalah (1) Kepala TK se-Kecamatan Pasirian agar selalu memberikan pelayanan yang sama terhadap tamu karena kurang adanya toleransi (2) Ketua Jurusan Kependidikan Sekolah Dasar dan Pra Sekolah agar menyediakan buku sarana dan prasarana yang sesuai dengan standar PAUD (3)Peneliti lain dapat menggunakan penelitian ini sebagai acuan selanjutnya dan dapat dikembangkan dan subjek lebih luas.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 11 Feb 2020 04:29
Last Modified: 09 Sep 2020 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/102392

Actions (login required)

View Item View Item