Kualitas tanah, pengolahan sawah, dan produksi pada berbagai lahan sawah bekas area penambangan batu di Kecamatan Jatirejo Kabupaten Mojokerto / Nina Hardianti Pradani Yasa - Repositori Universitas Negeri Malang

Kualitas tanah, pengolahan sawah, dan produksi pada berbagai lahan sawah bekas area penambangan batu di Kecamatan Jatirejo Kabupaten Mojokerto / Nina Hardianti Pradani Yasa

Yasa, Nina Hardianti Pradani (2011) Kualitas tanah, pengolahan sawah, dan produksi pada berbagai lahan sawah bekas area penambangan batu di Kecamatan Jatirejo Kabupaten Mojokerto / Nina Hardianti Pradani Yasa. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci kualitas tanah pengolahan sawah produksi Perubahan kualitas tanah diakibatkan adanya kerusakan tanah karena alih fungsi lahan. Kerusakan tanah merupakan berubahnya sifat dasar tanah yang me-lampaui kriteria baku kerusakan tanah. Kerusakan tanah terjadi di Kecamatan Jati-rejo Kabupaten Mojokerto yang diakibatkan oleh kegiatan alih fungsi lahan sawah menjadi area penambangan batu sehingga menyebabkan perbedaan pengolahan sawah bekas penambangan batu. Hal ini juga berdampak pada jumlah produksi dari hasil pertanian Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kualitas tanah pengolahan sa-wah dan produksi pertanian yang terdapat di tanah bekas penambangan batu. Pe-nelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Metode yang digunakan yaitu metode survey. Subjek dalam penelitian ini ada dua yaitu wilayah di Kecamatan Jatirejo dan petani di Kecamatan Jatirejo. Objek dalam penelitian ini baik pengambilan-sampel tanah maupun sampel responden dilakukan dengan cara purposive sam-pling. Sampel tanah berjumlah 4 titik sampel dan sampel responden berjumlah 50 responden. Hasil penelitian ini yaitu (1) jenis tanah Latosol Coklat dan Regosol Kela-bu yang mengalami kerusakan tanah berdasarkan pada parameter komposisi fraksi liat dan berat isi tanah hal ini disebabkan karena nilai komposisi fraksi liat dan berat isi tanah berada pada ambang kritis kerusakan tanah sedangkan untuk jenis tanah Andosol Kelabu dan Mediteranian Coklat Kemerahan tidak mengalami ke-rusakan tanah karena semua parameternya tidak berada pada ambang kritis keru-sakan tanah.(2) cara pengolahan sawah petani menggunakan mesin dan 72% pe-tani menambah jumlah pupuk dan 28% tetap.(3) semua responden mengalami pe-nurunan hasil produksi baik petani tebu maupun petani padi dan paling banyak terjadi pada tanah Andosol Kelabu. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa (1) penurunan kualitas tanah terjadi pada jenis tanah Latosol Coklat dan Regosol Kelabu tingkat kerusa-kan tanah hanya pada komposisi fraksi liat dan berat isi (2) peningkatan jumlah pupuk untuk memperoleh hasil produksi yang maksimal terutama pada tanah An-dosol Kelabu (3) semua petani mengalami penurunan hasil produksi pertanian dan paling banyak terjadi pada tanah Andosol Kelabu. Saran yang dapat diberikan untuk meningkatkan hasil produksi seharusnya menggunakan pupuk organik dulu karena bahan organik dapat meningkatkan unsur hara tanah secara alami telah teratasi kemudian menggunakan pupu anorganik untuk meningkatkan unsur hara tanah agar lebih cepat

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Geografi (GEO) > S1 Geografi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 06 Apr 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/99837

Actions (login required)

View Item View Item