Analisis termogravimetrik perilaku termal dan kinetika pembakaran biodiesel minyak jelantah dengan aditif nanopartikel cobalt oxide / Alvine Wirahadi Kusuma Sasongko - Repositori Universitas Negeri Malang

Analisis termogravimetrik perilaku termal dan kinetika pembakaran biodiesel minyak jelantah dengan aditif nanopartikel cobalt oxide / Alvine Wirahadi Kusuma Sasongko

Sasongko, Alvine Wirahadi Kusuma (2020) Analisis termogravimetrik perilaku termal dan kinetika pembakaran biodiesel minyak jelantah dengan aditif nanopartikel cobalt oxide / Alvine Wirahadi Kusuma Sasongko. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

RINGKASAN Sasongko Alvine. 2019. Analisis Termogravimetrik Perilaku Termal dan Kinetika Pembakaran Biodiesel Minyak Jelantah dengan Aditif Nanopartikel Cobalt Oxide. Skripsi. Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Sukarni S.T. M.T. (II) Avita Ayu Permanasari S.T. M.T. Kata kunci Biodiesel Minyak Jelantah Dekomposisi Pembakaran Parameter Kinetika Parameter Termodinamika Bahan bakar fosil merupakan salah satu sumber daya alam yang terbatas ketersediaannya. Telah diprediksi bahwa pada kurang dari 50 tahun ke depan seluruh bahan bakar fosil yang terkandung dalam perut bumi akan mengalami deplesi. Tidak hanya isu deplesi energi namun penggunaan bahan bakar fosil juga terkait dengan isu lingkungan dimana emisi yang dihasilkan pada penggunaan energi fosil dapat merusak lingkungan. Namun penggunaan bahan bakar fosil masih menjadi sumber daya utama bagi kebutuhan sehari-hari maupun bagi industri salah satunya yakni industri otomotif khususnya pada penggunaan solar sebagai bahan bakar mesin diesel. Penggunaan solar harus ditekan mengingat banyaknya pengaruh negatif yang ditimbulkan sehingga perlu adanya suatu alternatif yang bersih yang dapat menggantikan peran solar sebagai bahan bakar mesin diesel. Biodiesel merupakan bahan bakar pengganti solar yang berasal dari lemak hewani maupun minyak nabati. Berdasarkan bahan bakunya biodiesel merupakan sumber daya yang dapat diperbaharui. Namun jika ditinjau pada pengaplikasian terhadap mesin diesel biodiesel tidak memiliki performa sebaik solar. Dalam upaya meningkatkan performa dari biodiesel maka dilakukan penelitian dengan memodifikasi bahan bakar itu sendiri. Dalam penelitian ini biodiesel B20 dicampurkan dengan nano-aditif untuk memperkaya kandungan biodiesel dengan maksud meningkatkan performa mesin. Kobalt oksida dipilih sebagai nano-aditif yang ditambahkan ke dalam biodiesel minyak jelantah. Pengujian biodiesel B20 minyak jelantah dengan campuran nano-aditif kobalt oksida sebanyak 25 ppm dilakukan menggunakan thermogravimetric analysis (TGA) dengan empat heating rate yang berbeda yakni 5 10 15 dan 20 oC.min-1. Pengujian dilakukan untuk mengetahui perilaku dekomposisi pembakaran parameter kinetika dan termodinamika biodiesel. Dekomposisi pembakaran biodiesel terbagi menjadi tiga tahap tahap pertama volatilisasi bahan yang mudah menguap tahap kedua yakni dekomposisi utama metil ester biodiesel dan tahap ketiga yakni dekomposisi residu. Pada analisis kinetika sampel dihitung dengan menggunakan tiga metode isoconversional dan sepuluh metode fitting Coats-Redfern. Pada analisis kinetika nilai R2 tertinggi pada metode fitting dimiliki oleh D2 (Valensi equation) sebesar 0 9999 sedangkan pada metode isoconversional dimiliki oleh metode Vyazovkin sebesar 0 9995. Nilai energi aktivasi (Ea) metode D2 dan metode Vyazovkin berturut-turut adalah 83 64 85 267 kJ.mol-1. Analisis termodinamika pada metode fitting D2 (Valensi equation) pada parameter entalpi ( 916 H) energi bebas gibbs ( 916 G) dan entropi ( 916 S) berturut turut adalah 79 23 kJ.mol-1 180 96 kJ.mol-1 dan -0 1915 kJ.(mol.K)-1. Pada metode isoconversional Vyazovkin parameter entalpi ( 916 H) energi bebas gibbs ( 916 G) dan entropi ( 916 S) berturut turut adalah 80 8 kJ.mol-1 136 4 kJ.mol-1 dan -108 982 kJ.(mol.K)-1.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Mesin (TM) > S1 Teknik Mesin
Depositing User: library UM
Date Deposited: 14 Jan 2020 04:29
Last Modified: 09 Sep 2020 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/98850

Actions (login required)

View Item View Item